Truk Roda 10 Tabrak Truk Roda 10 di Pekanbaru

Pekanbaru, Detak Indonesia--Telah terjadi kecelakaan lalu lintas antara truk  Roda 10 dengan truk Roda 10 di Jalan Soekarno-Hatta jalur timur dengan Jalan Riau Pekanbaru Senin pagi (18/12/2023) sekira pukul 06.00 WIB. Saat kejadian, sedang berlangsung pengerjaan pelebaran, pengecoran Jalan Soekarno-Hatta ujung sampai ke simpang bundaran Jalan Airhitam Kecamatan Payungsekaki Pekanbaru.

Truk Roda 10 yang terlibat tabrakan ini mobil truk Fuso Biru BM 9021 LF dengan mobil Truck Nissan Diesel Countainer BK 8132 XC.

Informasi dari Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti Senin tadi (18/12/2023) identitas pengemudi sebagai berikut:

1. Pengemudi Mobil Fuso Biru BM 9021 LF bernama JONER SIHOMBING, laki-laki, 50 Tahun, Supir, alamat Jalan Dusun Hujan Hujan Kotarih Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera Barat.

Sedang berlangsung pengerjaan pelebaran, Jalan Soekarno-Hatta ujung Pekanbaru.

 

2. Pengemudi Mobil Truck Nissan Diesel Countainer BK 8132 XC bernama ZETRIZAL, laki-laki, 61 Tahun, supir, alamat Jalan Pesisir Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru.

Akibat kecelakaan ini, ZETRIZAL mengalami luka lebam pada bagian paha, pelipis mata, korban dibawa ke RS Tentara Kota Pekanbaru. Tidak dirawat.

Kerusakan kendaraan, mobil Fuso Biru BM 9021 LF mengalami kerusakan pada bagian bak belakang, Per ban belakang sebelah kiri. Mobil truk Nissan Diesel kountainer BK 8132 XC mengalami Kerusakan pada bagian depan.

Kronologis kejadian, bermula ketika mobil Fuso Biru BM 9021 LF yang dikemudikan oleh JONER SIHOMBING bergerak dari arah barat Jalan Riau menuju ke timur. Sesampainya di persimpangan hendak memasuki Jalan Soekarno Hatta Jalur Timur (Arengka 1) namun mengalami kerusakan pada bagian ban belakang sebelah kiri dan berhenti di persimpangan.  

Antre panjang di Jalan Soekarno-Hatta ujung Pekanbaru yang sedang dalam pelebaran jalan.

 

Kemudian sekira pukul 06.00 WIB bagian belakang mobil Fuso Biru BM 9021 LF tersebut bertabrakan dengan bagian depan Mobil truk Nissan Diesel kountainer BK 8132 XC yang dikemudikan oleh ZETRIZAL, yang bergerak dari arah barat Jalan Riau hendak belok kanan memasuki Jalan  Soekarno Hatta Jalur Timur (Arengka 1) mengarah ke selatan.

Analisa kasus, human error. Diduga mobil Fuso biru BM 9021 LF yang dikemudikan oleh JONER SIHOMBING pada saat memberhentikan mobilnya yang rusak tidak memberikan rambu - rambu pengaman (darurat) sehingga menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas tersebut. (rls/azf)


Baca Juga