Lemhannas Sebut Kemendagri Minta Iwan Bule Jadi Pj Gubernur

JAKARTA, Detak Indonesia - Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), Agus Widjojo, mengatakan ada surat dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), yang meminta Komjen Polisi M Iriawan menjadi penjabat gubernur (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar). Keputusan Presiden (Keppres) yang menjadi dasar pengangkatan Iriawan pun disebut sudah ditandangani oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Ada suratnya (dari Kemendagri). Benar Keppres juga sudah ditandatangani. Kapan ditandatangani saya tidak ingat, tetapi pasti ada (Keppres-nya)," ujar Agus ketika dikonfirmasi wartawan,beberapa waktu yang lalu.

Keppres itu, lanjut Agus, ditandatangani oleh Presiden sebelum Idul Fitri. Sementara itu, informasi terkait pelantikan Iriawan sebagai Pj Gubernur Jabar sudah diterima oleh Agus sekitar satu hingga dua pekan lalu.

Dengan demikian, Iriawan atau yang biasa disapa dengan Iwan Bule, akan bisa dilantik sebagai Pj Gubernur Jabar.

Iriawan secara sementara akan menggantikan posisi Ahmad Heryawan (Aher) yang masa jabatannya sebagai Gubernur Jabar berakhir pada 13 Juni.

 


Baca Juga