Etape Ke II, Pembalap Australia Kembali Sabet Juara 1 TDSi 2018

Laporan Adifa Detak Indonesia

SIAK SRI INDRAPURA, Detak Indonesia -- Stage II Tour De Siak 2018, Bupati Siak melalui Wakil Bupati Siak Alfedri langsung melepaskan Star etape ke II Tour De Siak dengan rute Siak-Sungai Apit dengan panjang lintasan 115,41 Km yang diikuti 59 pembalap.

Persaingan ketatpun kembali terjadi di kala menit menit terakhir, para pembalap terus memacu laju sepedanya untuk bisa mencapai finis. Dari 59 pembalap ikuti etape ke II, dua pembalap tidak mampu lagi untul bisa sampai ke garis finis akhir, secara total keseluruhan pembalap yang mampu  57 pembalap.

Pantauan awak media Detak Indonesia di lokasi berlangsungnnya event TOur De Siak. Saat detik detik finis, Waka Polres Siak Kompol Abdullah Hariri selaku yang dipercayai untuk mengangkat bendera di titik finis Tour De Siak 2018 tanda akhir etape ke II telah usai. Pembalap asal Australia kembali mampu menyentuh garis finis dengan kecepatan maksimalnya. 

Tidak berselang lama, persaingan ketat terlihat diperebutan posisi kedua, detak kagum masyarakat yang menyaksikan jalang detik detik di garis finispun terjadi, sorak serta sorai masyarakat yang menyaksikanpun terjadi saat para pembalap mampu menyelasaikan rintangan jalur lintasan etape ke II Siak Sungai Apit

Star para pembalap berlangsung sekira pukul 13.30 wib yang berakhir digaris finis sekira pukul 16.15 wib. tepatnya dijalan Raja Kecik depan RSUD Kabupaten Siak. (Adifa)


Baca Juga