Robin Hutagalung Bertekad Wujudkan Aspirasi Masyarakat 

Pekanbaru, Detak Indonesia--Robin Hutagalung SH selaku anggota DPRD Provinsi Riau dari Partai PDIP Dapil Kota Pekanbaru, berharap agar Pandemi Covid 19 segera berlalu, sehingga dapat mewujudkan aspirasi masyarakat dalam berbagai kebutuhan infrastruktur.

Robin mengungkapkan tekadnya untuk  terus membantu masyarakat dengan sekuat tenaga sehingga masyarakat tidak lagi terbelenggu oleh berbagai keterbelakangan. Terutama dalam hal ketersediaan infrastruktur dasar.

Menurut dia, infrastruktur dasar seperti jalan dan  jembatan dalam lingkungan tertentu,  yang menjadi bagian dari tanggungjawab pemerintah namun belum bisa dijangkau oleh perencanaan pembangunan, hal seperti itu bisa diusulkan langsung oleh masyarakat melalui anggota dewan. Demikian juga  kebutuhan lainnya yang bersifat kepentingan umum dengan tujuan untuk mendapatkan kemudahan bagi masyarakat dalam melakukan berbagai aktivitasnya. Ini menjadi salah satu konsentrasi Robin dalam menampung berbagai aspirasi atau usulan dari konsitituen.

Demikian antara lain paparan Robin Hutagalung di hadapan ratusan konstituennya pada acara reses yang digelar di Kelurahan Tangkerang Tengah Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru, Senin (6/12/2021) malam. 

Robin menyebutkan, pihaknya senantiasa berusaha terus untuk mewujudkan berbagai aspirasi yang mereka terima selama ini.

Ia berharap masyarakat tetap bersemangat dan solid untuk menjaga kekompakan dan tetap mendukung berbagai program pembangunan yang dicanangkan pemerintah.

Dikatakan Robin, saat ini masih menghadapi pandemi covid, hal ini sangat berdampak pada program pembangunan yang sebelumnya sudah direncanakan pemerintah.

Apalagi anggaran yang selama ini diperuntukkan untuk berbagai bentuk pembangunan infrastruktur dan juga di berbagai bidang lainnya itu, dengan terpaksa harus direposisi kembali dan tidak sedikit anggaran diarahkan untuk penanganan Pandemi tersebut.

"Tentu saja hal ini menjadi kendala dalam pelaksanaan berbagai bidang pembangunan dimaksud," terang dia.

Di lain pihak sebut dia, bahwa selama lebih kurang dua tahun duduk di DPRD Provinsi Riau pihaknya berada di Komisi II yang membidangi Perkebunan, Pertanian, Peternakan dan lainnya, yang tidak bersentuhan langsung dengan pembangunan infrastruktur.

Sementara umumnya aspirasi dari masyarakat itu dominan pada pembangunan infrastruktur. Mulai dari pembangunan jalan lingkungan, parit, gorong-gorong (box culvert) dan jembatan. Semua jenis pelaksanaan pembangunan infrastruktur tersebut berada di wilayah tugas Komisi IV.

"Jadi kita selama ini dalam menampung aspirasi dari para konstituen hanya bisa meneruskan kepada teman-teman kita yang membidangi infrastruktur tersebut yakni di Komisi IV," terang Robin lagi.

Namun demikian lanjut Robin, Ia berharap pada pergeseran atau rotasi komisi yang akan datang akan mengusahakan pindah yang membidangi infrastruktur sehingga persoalan infrastruktur dari berbagai  aspirasi masyarakat selama ini akan dapat diwujudkan.

Di akhir sambutannya, Robin dalam kesempatan tersebut kepada lapisan masyarakat yang beragama Kristen tak lupa mengucapkan Selamat menjelang Hari Natal 25 Desember 2021, dan Selamat menjelang Tahun Baru 1 Januari 2022 bagi seluruh lapisan masyarakat," sebut Ketua Komisi II DPRD Provinsi Riau itu mengakhiri sambutannya.

Sebelumnya, hal sama juga disampaikan Heri Kawi Hutasoit selaku anggota DPRD Kota Pekanbaru, mengungkapkan bahwa selama ini belum banyak yang bisa mereka lakukan bukan karena lupa kepada janji, namun lebih karena kendala pandemi sebagaimana yang telah digambarkan Pak Robin Hutagallung tadi.

Dengan kerendahan hati, Ia berharap agar konstituennya tidak merasa putus asa karena masih terbentang harapan pelaksanaannya ke depan. Terutama jika kondisi Covid 19 secara Nasional berkurang dan musnah.


 
Di akhir penjelasannya meminta kepada seluruh masyarakat khususnya di Kelurahan Tangkerang Tengah agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan juga menghindari kerumunan.

Dengan tetap mempraktikkan protokol kesehatan diharapkan seluruh masyarakat khususnya di Tangkerang Tengah dan umumnya di Kota Pekanbaru senantiasa tetap dalam kondisi sehat, terhindar dari berbagai penyakit menular itu.

"Sebab dengan tubuh yang sehat, kita akan bisa melakukan aktivitas sehari hari dengan penuh sukacita, dan dapat berbahagia bersama seluruh keluarga," tegasnya.(jos)


Baca Juga