Sambut Ramadhan, Bhabinkamtibmas Teratakbuluh Undang Anak Yatim

Ahad, 21 Mei 2017 - 00:27:46 WIB

Teratakbuluh, Detak Indonesia--Dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan 1438 H tahun 2017 ini, Bhabinkamtibmas Desa Teratakbuluh Kecamatan Siakhulu Kabupaten Kampar, Riau Brigadir David Gusmanto, menyantuni anak-anak Yatim serta anak-anak didik Sekolah Sepak Bola (SSB) Desa Teratakbuluh, Minggu siang (21/5/2017), di rumah kantor Bhabinkamtibmas Teratakbuluh tersebut.

"Kami mengundang anak-anak yatim sekitar 15 orang dan anak-anak didik  SSB Desa Teratakbuluh," kata Brigadir David yang juga sebagai Pembina SSB.

Tujuan diundangnya mereka semua itu, kata David, untuk mempererat hubungan silaturrahim.

"Acaranya berdoa dan makan bersama menyambut Bulan Suci Ramadhan sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas. Programnya itu dinamakan Polisi Peduli Toleransi (Poleransi)," jelasnya.

Brigadir David berpesan kepada anak-anak untuk selalu menjauhi narkoba.

"Semoga di Bulan Suci Ramadhan nantinya kita semua diberi kesehatan oleh Allah SWT dalam melaksanakan ibadah Puasa selama 1 bulan," ucapnya.(azf)","photo":"/images/news/jdbwwwo3zt/21-davidok.jpg","caption":"Bhabinkamtibmas Desa Teratakbuluh Kecamatan Siakhulu Kabupaten Kampar, Riau Brigadir David Gusmanto, menyantuni anak-anak yatim serta anak-anak didik Sekolah Sepak Bola (SSB) Desa Teratakbuluh, Minggu siang (21/5/2017), di rumah kantor Bhabinkamtibmas Teratakbuluh tersebut.(foto istimewa)