Kades dan Dirut BUMDesa Puo Raya Menghindari Wartawan

Selasa, 11 Februari 2020 - 23:28:21 WIB

Bupari Rohul Sukiman (kanan) dan Dirut BunDes

Puo Raya, Detak Indonesia--Sabtu (8/2/2020) diselenggarakan MPTB BUMDesa Tunas Harapan Jaya yang dihadiri Bupati Rokan Hulu H Sukiman bersama, Ketua TPPKK Hj Peni Herawati, Sekda Rokan Hulu Abdul Haris dan, anggota DPRD Rokan Hulu Patrun Rahman di Desa Puo Raya, Kecamatan Tandun, Kabupaten Rokan Hulu.

Dalam rangka MPTB (Musyawarah Pertanggung Jawaban Tahunan BUMDesa ) Tunas Harapan Jaya, Kades dan Dirut BUMDesa Puo Raya menghindar dan meninggalkan para wartawan yang datang di acara MPTB yang juga dihadiri Bupati Rokan Hulu itu.

Kades dan Anggota DPRD Rohul

Setelah penyampaian MPTB di Desa Puo Raya itu Kades dan Dirut BUMDesa Puo Raya terlihat  langsung pergi meninggalkan tempat acara tanpa komentar mengenai kemajuan dan perkembangan BUMDesa Tunas Harapan Jaya kepada awak media yang hadir di acara MPTB itu.

Kurangnya keterbukaan Kades dan Dirut BUMDesa Puo Raya mengenai perkembangan BUMDesa Tunas Harapan Raya kepada awak media dioertanyakan para wartawan yang hadir dalam acara MPTB itu. Ada borok apa yang mereka simpan sehingga takut diwawancara wartawan. Wartawan menduga ada penyimpangan.

Ari wartawan media online yang juga hadir di acara MPTB itu sangat menyesalkan adanya ketidaksingkronan antara pejabat pemerintah di Desa-Desa dengan wartawan.

Ari juga menyampaikan bahwa kurang terpublikasikannya perkembangan dan kemajuan di desa-desa adalah karena kurangnya keterbukaan pejabat pemerintah desa dengan para wartawan.(ari)