PT Angkasa Pura II Pekanbaru Kucurkan Bantuan

Jumat, 28 Februari 2020 - 21:07:53 WIB

Penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita peresmian oleh Wali Kota Pekanbaru diwakili Staf Ahli bidang Ekonomi dan Pembangunan Masriah, SGM Community Development Center PT Angkasa Pura II Amirzal di SMPIT Bunayya Pekanbaru, Jumat (28/2/2020).

Pekanbaru, Detak Indonesia– PT Angkasa Pura II (persero) Pekanbaru menyalurkan bantuan Program Kerja Bina Lingkungan (PKBL) kepada SMPIT Bunayya Jalan As Salam Pekanbaru Jumat (28/2/2020) berupa bantuan pembangunan dua kelas belajar.

Bantuan lainnya yaitu ruang Unit Kesehatan Sekolah (UKS) dan Toilet SD Negeri 58 Pekanbaru, dan renovasi gedung serba guna RW 08 Kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru.

Acara peresmian ini didahului penandatanganan prasasti oleh SGM Community Development Center PT Angkasa Pura II Amirzal, Staf Ahli bidang ekonomi dan pembangunan Kantor Wali Kota Pekanbaru Masriah, EGM PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Yogi Prastyo Suwandi, Ketua Yayasan Insan Mulia Terampil Jon Raffles, perwakilan Lanud RSN, Lurah Air Dingin, dan para tamu undangan lainnya. Pengguntingan pita oleh Staf Ahli bidang ekonomi dan pembangunan Kantor Wali Kota Pekanbaru Masriah mewakili Wali Kota Pekanbaru DR Firdaus MT.

Penyerahan bantuan ini dipusatkan di SMPIT Bunayya Jalan As-Salam pada Jumat pagi (28/2/2020).

Dalam sambutannya Masriah atas nama Pemerintah Kota Pekanbaru mengucapkan terimakasih kepada PT Angksa Pura II Pekanbaru semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat khususnya yang tinggal di sekitar wilayah bandara.

Masriah juga mengatakan Pemko Pekanbaru pada 2020 ini berupaya mengadakan acara Nasional di Pekanbaru agar kunjungan meningkat melalui bandara SSK II Pekanbaru. Di mana Juni 2020 akan ada acara Kearsipan Tingkat Nasional direncanakan diadakan di SKA CoEx Pekanbaru yang bisa menampung ribuan peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Sementara SGM Community Development Center PT Angkasa Pura II Amirzal dalam.sambutannya menjelaskan  sebagai salah satu BUMN di Indonesia PT Angkasa Pura II diberi satu kewajiban  melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan melalui program pemberdayaan masyarakat dan lingkungan lebih dikenal dengan sebutan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL).

Selain PKBL, program Pinjaman Kemitraan (PK) bertujuan  meningkatkan kemampuan usaha kecil agar lebih mandiri melalui pinjaman modal usaha yang diberikan oleh PT Angkasa Pura II serta upaya pembinaan, pelatihan, dan promosi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Program ini berkelanjutan  dilaksanakan di semua cabang PT Angkasa Pura, wujud kehadiran dan kepedulian PT Angkasa Pura II di tengah-tengah masyarakat. Amirzal mengharapkan, agar bantuan ini  benar-benar dimanfaatkan dan dijaga dengan baik oleh seluruh lapisan masyarakat.

“Harapan kami adanya bantuan pembangunan pendidikan ini anak-anak kita sebagai penerus bangsa dapat belajar lebih baik sehingga melahirkan SDM unggul menuju Indonesia maju,” kata Amirzal.

Sementara EGM PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Yogi Prastyo Suwandi dalam.sambutannya cukup puas dengan terealisasinya bantuan program monumental tahun 2019 kepada masyarakat.

“Alhamdulillah sudah kita saksikan bersama penyerahan bantuan PKBL dari PT Angkasa Pura II (persero) Bandara Sultan Syarif Kasim II  (SSK II)  yang diterima langsung oleh pemerintah kota Pekanbaru," jelas Yogi.

Menurut Yogi nominal program bina lingkungan di tahun 2019 yang direalisasikan sebesar Rp1,44 miliar dan pada 2020 ini akan dikucurkan Rp1 miliar akan diberikan melalui proses kajian-kajian yang menjadi prioritas utama sesuai permohonan usulan yang masuk dari masyarakat ke PT Angkasa Pura II Pekanbaru.(azf)