Tungku Pabrik Peleburan Besi Meledak, Warga Tuntut Dinding Rumahnya Retak

Selasa, 09 Juni 2020 - 12:39:58 WIB

Foto ist

Siakhulu, Detak Indonesia--Dinding rumah warga di Kecamatan Siakhulu Kampar Riau mengalami retak-retak diklaim warga diduga akibat ledakan di pabrik peleburan besi yang berdekatan dengan perumahan warga yang terjadi Minggu (7/6/2020).

Selasa (9/6/2020) warga berkumpul dan berdiskusi untuk menuntut ganti rugi kerusakan dinding rumah mereka. 

Warga yang minta dirahasiakan namanya menyebutkan keluhan pembuangan limbah pabrik peleburan besi ini juga sudah berlangsung lama sejak 2019 lalu. Di mana air limbah dibuang ke alam bebas di belakang pabrik itu dekat perumahan warga yang berjarak hanya sekitar 50 meter. 

Pabrik peleburan besi bekas PT Riau Perkasa Stell (RPS) di jalan raya Pasirputih Siakhulu Kampar Riau

Hasil investigasi lapangan wartawan, sudah lama warga terganggu dengan suara berisik pabrik PT Riau Perkasa Stell (RPS) ini pada malam hari. Menurut warga pabrik ini juga menampung besi-besi bekas yqng dijual masyarakat.  Setelah diolah maka menjadi besi untuk konstruksi bangunan. Selama ini pesan besi bangunan ke Medan, maka sekarang untuk kebutuhan Pekanbaru sekitarnya di pasok dari pabrik besi RPS ini. 

Terkait ledakan yang terjadi Minggu (7/6/2020), Kapolda Riau Irjenpol Agung Setya Imam Effendi melalui Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto menjelaskan Selasa tadi (9/6/2020) bahwa ledakan di areal perusahaan PT RPS (Riau Perkasa Steel) Desa Baru Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar Riau terjadi Minggu 7 Juni 2020 sekira pukul 23.05 WIB. 

Lokasi pabrik RPS sangat dekat dengan perumahan warga

Ledakan telah terjadi di areal perusahaan PT RPS (Riau Perkasa Steel) Desa Baru Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar dan ledakan tersebut terjadi pada bagian tungku peleburan Besi Baja No lV.

Saksi - saksi (korban) :
1. Sdr. Saroh (WNI), 22 tahun,  alamat Jalan Baja Desa Baru Kecamatan Siak Hulu.
> Petugas bagian Jaga Tungku peleburan Besi No. IV.
> Luka Bagian Pendengaran telinga.
> Status korban di Rawat Inap RS Mesra Pasir Putih.

Limbah pabrik peleburan besi dikeluhkan warga karena dibuang ke alam bebas

2. Sdr. Destor Gulo (WNI), 29 tahun, alamat Griya Insani Simpang Pulai Desa Baru Kecamatan Siak Hulu
> Petugas Bagian Jaga tungku peleburan Besi No. IV. 
> Luka Bagian Pendengaran telinga.
> Status korban di Rawat Inap RS Mesra Pasir Putih.

3. Sdr. Li Mao Xian (WNA), 47 tahun, Budha, alamat Asrama RPS
> Petugas Bagian Jaga Tungku Peleburan besi No. IV.
> Luka bagian pendengaran telinga dan luka tergores di bagian tangan kanan.
> Status korban di Rawat Inap RS Mesra Pasir Putih.

4. Sdr. Destiamani Zendratu (WNI), 36 Tahun, alamat Jalan Pasir putih.
> Petugas bagian jaga Tungku Peleburan Besi No. IV.
> Luka tergores bagian sebelah tangan kiri.
> Status boleh pulang.

Sedangkan kronologis jelas Kombes Pol Sunarto, kejadian Minggu 7 Juni 2020 sekira pukul 23.05 WIB ada suara ledakan di Areal Perusahaan PT RPS (Riau Perkasa Stell) Desa Baru Kecamatan Siak Hulu yang mana berawal dari Saksi l (satu) Sdr. Saro dkk, saat itu melakukan tugas tanggung jawab menjaga tungku peleburan besi Baja bagian No. IV, dan pada saat Saksi l (satu) dkk melakukan Uji Sampel Besi baja tersebut di dalam Tungku peleburan tersebut, beberapa menit kemudian tiba-tiba terjadi ledakan di bagian tungku tersebut yang mebuat para pekerja bagian tersebut langsung terlempar dari lokasi tungku peleburan besi tersebut.

Adapun jumlah tugas penjaga tungku peleburan berjumlah 6 (enam) orang dengan rincian 5 (lima) orang pekerja dan 1 (satu) orang mandor pekerja. Dan korban saat ini sudah di bawa ke Rumah Sakit Mesra Pasirputih Siakhuku Kampar Riau untuk dilakukan perawatan medis.(azf)