DPD IPK Rohul Laksanakan Bakti Sosial

Selasa, 10 November 2020 - 18:10:23 WIB

Rambah, Detak Indonesia--Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2020, DPD Ikatan Pemuda Karya (IPK) Rohul Riau laksanakan bhakti sosial dan gotong royong bersih bersih masjid Soibul Jannah Dusun Pasar Senin Desa Kototinggi Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan hulu, Riau, Selasa (10/11/2020).

Dalam gelar bhakti sosial yang dilaksanakan oleh DPD Ikatan Pemuda Karya yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPD IPK Kabupaten Rokan Hulu, Faisal Purba beserta anggota DPD dan juga dibantu oleh satgas PAC IPK Ujung Batu.

Adapun bhakti sosial ini dalam bentuk memperingati Hari Pahlawan,sekaligus penyerahan peralatan untuk pembersihan masjid berupa sapu, tong sampah dan yang lainnya.

Semoga dengan adanya bhakti sosial dan gotong royong bersama anggota DPD serta satgas PAC Ujungbatu ini dapat mempererat tali silaturahmi. Dan IPK tetap semakin kompak ke depan nya

Tidak hanya itu, di samping itu juga Ketua DPD IPK Kabupaten Rokan Hulu Kabul Situmorang melalui Wakil Ketua DPD Faisal Purba sangat senang dan berterima kasih atas kekompakan angota DPD dan satgas PAC Ujungbatu yang telah mau meluangkan waktunya untuk kegiatan ini.

"Di sini saya sangat berterimakasih berkat kawan kawan kita bisa melaksanakan kegiatan bhakti sosial membersihkan masjid dan gotong royong bersama dalam memperingati Hari Pahlawan ini dan semoga ke depannya kita tetap kompak dalam organisasi masyarakat ini tentunya," jelasnya. 

Selain di DPD kegiatan ini juga dilakukan secara serentak di seluruh PAC IPK yang ada di Kabupaten Rokan Hulu. (ary)