Acara Pisah Sambut Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe Dinas 

Senin, 12 September 2022 - 20:07:33 WIB

Acara Pisah Sambut Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera dari H Syahri Ginting SPd MM kepada Drs Yeddi Efendi Sipayung MPd di Hotel Suite Pakar Senin (12/9/2022). (Saritua Manalu/Detak Indonesia.co.id)

Berastagi, Detak Indonesia-Pisah sambut Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara dari H Syahri Ginting SPd MM kepada  Drs Yeddi Efendi Sipayung MPd di Hotel Suite Pakar Berastagi berlangsung Senin (12/9/2022) pukul 09.00 WIB.

Acara ini berlangsung dengan khidmat dan bermartabat, dihadiri Kasi SMA/SMK, dan Pengawas Sekolah, Kepala SMA/SMK, SKB dari tiga kabupaten yaitu Kabupaten Karo, Dairi, dan Pakpak Barat,  Berjumlah 84 SMA/SMK sudah termasuk SMA/SMK Swasta.

Dari Kabupaten Pakpak Barat mengatakan kepada Kacapdis yang lama H Syahri Ginting agar tetap sehat-sehat dan selamat bertugas di tempat yang baru sebagai  Kepala UPT Pelayanan Sosial Eks Kusta Dinas Sosial Lau Simomo Huta Salem Dinas Sosial Provsu.

Dikatakannya lagi terima kasih kepada Bapak Syahri atas kerjasamanya selama lima tahun ini, yang telah bekerja keras untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Pakpak Barat dan memberikan Ulos sebagai cindramata kepada Bapak Syahri Ginting.

Dari Kabupaten Dairi juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Bapak Syahri Ginting atas semua kerjasamanya selama ini dan memberikan Ulos, dan mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, dan menyambut Kepala Dinas Pendidikan Kabanjahe yang baru Drs Yeddi Efendi Sipayung, MPd selamat bertugas sebagai Kacapdis.

Dari Kabupaten Karo juga mengucapkan terimakasih kepada Kacapdis atas kerjasamanya selama ini tidak terasa sudah lima tahun lamanya Bapak Syahri Ginting mengemban tugas sebagai Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara dengan berat hati hari ini kita akan berpisah dengan memberikan Ulos sebagai cindramata, sebagai adat budaya di Sumatera Utara dan selamat bertugas sebagai Kepala UPT di RS Kusta Lau Simomo, dan selamat datang kepada Bapak Drs Yeddi Efendi Sipayung MPd yang baru sebagai Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe sekaligus memberikan Ulos kepada Kacapdis yang baru.

H Syahri Ginting SPd MM  mengatakan sudah lima tahun lamanya bersama untuk menjalin tali silaturahmi dan bersama-sama memajukan pendidikan di wilayah Cabang Dinas Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara.
 
"Kalau kesalahan, kekurangan dan kesilapan saya yang kurang berkenan di hati Bapak/Ibu saudara/i atas nama oribadi saya minta maaf," ucapnya dengan nada lembut.

Drs Yeddi Efendi Sipayung MPd Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, mengatakan Izinkan saya mengucapkan sepatah dua kata kepada Bapak/Ibu Kasi SMA/SMK dan seluruh Kepala SMA/SMK di tiga Kabupaten Karo, Dairi dan Pakpak Barat saya berharap ke depannya kita bisa tetap menjalin kerjasama yang baik untuk memajukan pendidikan yang bermutu di wilayah Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara.

Acara dihadiri diperkirakan ada ratusan orang dari pihak Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah SMA/SMK di Wilayah Cabang Dinas Pendidikan Kabanjahe, Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara. (Stm)