TNI Diterjunkan Pasca Angin Puting Beliung Landa Desa Bintang Meriah

Jumat, 14 April 2023 - 14:55:53 WIB

Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga Ambar Suoro terjunkan personel bantu masyarakat paska bencana alam angin puting beliung landa Desa Bintang Meriah Jumat (14/4/2023). (Saritua Manalu/Detak Indonesia.co.id)

Kutabuluh, Detak Indonesia--Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga Ambar Suoro Tanggap, bergerak cepat penanganan pasca bencana alam angin puting beliung landa Desa Bintang Meriah, Dandim menerjunkan puluhan personelnya ke TKP melaksanakan tugas Karya Bakti, di Desa Bintang Meriah, Kecamatan Kutabuluh, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara Jumat (14/4/2023).

Dipimpin Danramil 05/PY Lettu Inf M Sembiring, Karya Bakti tersebut sesuai dengan petunjuk Dandim 0205/TK  guna membersihkan beberapa rumah warga yang porak-poranda akibat angin puting beliung.

Di lokasi, Daris Kaban salah satu pemilik rumah yang terimbas angin puting beliung dirinya sangat berterima kasih atas kehadiran TNI AD, khususnya Kodim 0205/TK dan Polsek Kutabuluh yang langsung terjun membantu masyarakat untuk membersihkan puing-puing akibat musibah ini.

Terpisah, Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga menjelaskan bahwa Karya Bakti ini digelar sebagai wujud perhatian dan kepedulian pihaknya terhadap kesulitan masyarakat.

 

“Kami akan selalu hadir dan senantiasa menjadi solusi dalam mengatasi kesulitan masyarakat. Hal ini juga merupakan upaya cepat tanggap kami sebagai satuan kewilayahan yang salah satunya memiliki tugas membantu pemerintah daerah dalam penanggulangan bencana alam,” ujarnya.

Dirinya berharap semoga kegiatan Karya Bakti ini dapat meringankan beban masyarakat Desa Bintang Meriah dampak yang ditimbulkan oleh musibah angin puting beliung yang menerjang beberapa rumah warga. 

Untuk diketahui, adapun pemilik rumah yang diterjang puting beliung antara lain:
1. Siat Sinulingga ( 63) warga Desa Bintang Meriah
2. Menara Sembiring (54) Bertani, alamat Desa Bintang Meriah
3. Guttar Surbakti (61) alamat Desa Bintang Meriah
4. Dani Kaban (46) alamat Desa Bintang Meriah
5. Revinelson Kaban (32) warga Desa Bintang Meriah
6. Belingking (55) warga Desa Bintang Meriah
7. Julian Devi Ginting (55) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
8. Jun Sinulingga (46) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
9.Sampit Sinulingga (62) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
10. Megawati br Ginting (52) wiraswasta, alamat Medan
11. Gudang Arlen Sinulingga, (42) pengusaha, alamat Desa Bintang Meriah
12. Jointa ras sinulingga (43) pengusaha, alamat Desa Bintang Meriah
13. Nd. Hanna br Gintting (67) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
14. Karo Sontil (72) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
15. Musim Kaban (43) bertani, alamat Desa Bintang Meriah
16. Sukuren Kaban (55) bertani, alamat Desa Bintang Meriah dan yang terakhir 
17. Iting Alexander Sinulingga,  alamat Desa Bintang Meriah.

Bahkan sampai berita ini dikirim ke meja redaksi masih nampak terlihat di Tempat Kejadian Perkara (TKP) personel Kodim 0205/TK dan dibantu oleh pihak Kepolisian Polsek Kutabuluh melaksanakan tugas Karya Bakti membantu masyarakat yang terkena musibah angin puting beliung di Desa Bintang Meriah.(stm)