Jumat Berkah

Temui Warganya Sakit, Kapolsek Payung Sekaki Boyong langsung Ke Rumah Sakit. 

Di Baca : 4890 Kali
Kapolsek Payung Sekaki AKP Hidayat Perdana SH SIK & Tim JB Boyong Langsung Warganya yang didapati dalam kondisi Sakit.

Laporan Adifa Detak Indonesia.

Pekanbaru, Detak Indonesia -- Kapolsek Payung Sekaki AKP Hidayat Perdana SH SIK jajaran Polresta Pekanbaru kembali sukses melaksanakan kegiatan bersama Tim Jumat Berkah (JB). Kegiatan Jum'at Berkah tersebut berlangsung pada Hari Jum'at (18/01) sekira pukul 13.45 WIB.

Program Polisi Peduli & Berbagi tersebut dalam rangka menyambangi kediaman salah satu warga yang berada di Jalan Pemuda Gang Akmal II rt 01/3, Kelurahan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Sabtu 19 Januari 2019.

Bapak Ali Akbar Batubara yang telah berhasil dikunjungi Kapolsek Payung Sekaki tersebut telah berusia 62 tahun dan memiliki tiga orang. Saat ini kondisinya dalam keadaan sakit Paru-paru. Akhir-akhir ini kehidupan sehari-hari Ali Akbar Batubara bergantung kepada anaknya dengan penghasilan seadanya.

" Semalam kita kembali melakukan kegiatan Polisi Peduli & Berbagi bersama Tim Jumat Berkah. Lokasinya di jalan Pemuda. Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan sesuai dengan yang kita harapkan," ujar mantan Kasat Reskrim Polres Siak tersebut.

Dari pantauan dilapangan saat kegiatan berlangsung, terlihat Kapolsek Payung Sekaki AKP Hidayat Perdana SH SIK yang didampingi Bhabinkamtibmas, Tim JB (Jum'at Berkàh) serta Tokoh Masyarakat Kelurahan Tampan menyerahkan bantuan Sembako.

" Beliau sudah sakit sekitar 5 hari menderita paru-paru basah, namun belum di bawa ke rumah sakit, kemudian kita langsung ambil tindakan dan meminta persetujuan keluarga dan berkoordinasi dengan pihak kelurahan untuk membawa bapak adi ke rumah sakit Petala Bumi. Alhamdulillah di setujui," terang Kapolsek Payung Sekaki.

Dengan menggunakan mobil patroli Polsek Payung Sekaki, akhirnya Bapak Adi Akbar Batubara berhasil di bawa ke rumah sakit agar mendapatkan perawatan sebagai sebagai mana mestinya.

Kegiatan Jumat Berkah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Polsek Payung Sekaki Bersama TIM JB BSP ( Jum'at Berkah Bina Sosial Pekanbaru) kepada warga kurang mampu kegiatan pemberian sembako dan pemberian dana untuk kebutuhan sehari-hari. 

Salah satu Tokoh Masyarakat yang rumahnya tidak jauh dari lokasi kunjungan, mengucapkan terimakasih atas kepedulian Kapolsek Payung Sekaki dan Tim Jum'at Berkah tersebut yang telah berhasil mengurangi beban salah satu masyarakat yang ada di wilayah hukum sektor.

" Atas nama masyarakat sekitar, saya mengapresiasi dan berterima kasih atas langkah yang telah di ambil Kapolsek kami kepada Bpk Adi, dan tentu kami berharap, program kepedulian ini terus berlanjut agar kehadiran Polisi di tengah masyarakat bisa slalu dirasakan setiap saat," singkatnya. (DI)

 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar