Optimalkan Peran Posko PPKM

BNPB Berikan Bantuan Masker dan Handsanitizer di Matraman

Di Baca : 1299 Kali
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan peninjauan Pos PPKM di Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Rabu (21/7/2021). (Foto Staf Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB)

Jakarta, Detak Indonesia--Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan peninjauan Pos PPKM di Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Rabu (21/7/2021).  

Turut hadir dalam kegiatan ini, Plt Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Dody Ruswandi, Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Prasinta Dewi, Wakil Walikota Jakarta Timur Hendra Hidayat, Camat Matraman Andriansyah dan Plt Kalak BPBD DKI Jakarta.

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kerjasama multipihak guna mengantisipasi lonjakan penyebaran virus Covid-19. 

Dalam sambutannya, Plt Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Dody Ruswandi menyatakan bahwa sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah sangat diperlukan.

Penyerahan bantuan langsung diberikan secara simbolis oleh Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Prasinta Dewi (kiri) kepada Wakil Wali Kota Jakarta Timur Hendra Hidayat di lapangan kantor Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar