EKONOMI MASYARAKAT MASIH SULIT

Gas, Listrik Naik, Premium Dihapus, Pemerintah Mau Cekik Rakyat?

Di Baca : 949 Kali
Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto. (ist)

Jakarta, Detak Indonesia--Pemerintah harusnya sensitif terhadap kesulitan yang dihadapi masyarakat di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

Pemerintah dinilai terlalu “ugal-ugalan” menaikan harga gas, listrik dan berencana menghapus premium, secara serentak.

“Bagaimana bisa Pemerintah menaikkan harga komoditas dasar yang diperlukan secara serentak, tanpa memperhatikan kondisi ekonomi masyarakat,” kesal Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (29/12/2021).

Menurut dia, sebagaimana dilansir Jalurdua.com, dalam kondisi seperti ini, Pemerintah semestinya lebih berhati-hati mengambil keputusan menaikan harga gas, BBM dan listrik.

Karena, jangan sampai karena niat menghemat anggaran kompensasi malah menimbulkan gejolak sosial di kalangan masyarakat.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar