PT SRL Serbu 20 Desa dengan Minyak Goreng

Bengkalis, Detak Indonesia–PT Sumatera Riang Lestari (SRL) melakukan operasi pasar minyak goreng di 20 desa yang berada di Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Inhil, Riau. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 29 Maret 2022 dan ditargetkan selesai pada tanggal 9 April 2022.
Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh sulit dan tingginya harga minyak goreng kemasan di pasaran bahkan sampai ke daerah pedesaan. Untuk membantu dan memudahkan masyarakat mendapatkan minyak goreng dengan harga terjangkau, maka distribusikan sampai ke pelosok desa dengan harga terjangkau yang jauh dibawah pasaran saat ini.
Hal ini disampiakan oleh Head CSR PT Sumatera Riang Lestari, Bayu Sukma kepada media di Rupat beberapa waktu lalu.
Bayu menjelaskan, rata-rata saat ini harga minyak goreng di pasaran berkisar pada harga Rp24 sampai Rp28 ribu per liternya, sementara untuk meringankan masyarakat, saat ini harga minyak goreng perusahaannya jual ke masyarakat hanya Rp28.000,- per dua liter, artinya setiap KK yang membeli minyak goreng ini kita subsidi setengah harga dari harga pasar.
Tulis Komentar