telah menerbitkan pas kecil 153 untuk para nelayan

Meriah, Hari Perhubungan Nasional 2022 Tingkat Provinsi Kepri 

Di Baca : 313 Kali
Aksi bersih-bersih di lokasi pantai di Desa Tanjung Talok Kabupaten Bintan oleh jajaran Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas I Tanjunguban, Sabtu (10/9/2022). (Herman/Detak Indonesia.co.id)

Bintan, Detak Indonesia--Kepala Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas I Tanjunguban Syahbandar, Iwan Sumantri membuka dan memimpin Apel Rapat dalam rangka menyambut Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Sabtu (10/9/2022).

Agenda kegiatan, apel pagi di Pelabuhan Teluk Sasah, penyerahan pas kecil dan life jaket, jalan santai menuju lokasi bersih pantai di Desa Tanjung Talok Kabupaten Bintan. 

Kepala KUPP Kelas I Tanjung Uban, Iwan Sumantri mengatakan, Hari Perhubungan Nasional 2022 bertema “Bangkit Maju Bersama” yang mana dalam serangkaian dalam kegiatan terbagi dua kegiatan.

Adapun rangkaian memperingati Harhubnas, KUPP Tanjung Uban menyampaikan keselamatan pelayaran, dan melaksanakan bersih-bersih pada sekitar wilayah pantai Tanjung Talok. Selain dari rangkaian kegiatan, dari pantauan di lapangan Kepala UPP juga menerapkan program Peduli Lingkungan.

Program peduli lingkungan ini diciptakan dan diterapkan oleh Iwan Sumantri di masa kepemimpinannya yang baru menjadi Kepala UPP Kelas I Tanjung Uban. Ia menyerukan agar seluruh staf dan karyawan agar membawa botol minuman (tumbler) sendiri.

Begitu pula Iwan serangkaian kegiatan tidak lepas dari rasa kepedulian, yang mana KUPP telah membagikan life jecket dan membagikan pas kecil kepada para nelayan.

“Kami membagikan kepada 21 nelayan, namun secara simbolis kami serahkan kepada lima orang nelayan. Selama 2022 ini kami telah menerbitkan pas kecil sebanyak 153 untuk para nelayan,” ungkap Iwan. (her)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar