TAKLUKKAN PRANCIS MELALUI DRAMA ADU PINALTI

Argentina Rebut Trofi Juara Piala Dunia 2022 

Di Baca : 367 Kali
Tim Argentina berhasil merebut trofi juara Piala Dunia 2022. Argentina mengalahkan Prancis di final melalui adu penalti 3-2, usai bermain seri 3-3 sampai extra time. Laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis digelar di Stadion Lusail, Ahad m

Qatar, Detak Indonesia--Tim Argentina akhirnya menjuarai laga bergengsi Sepak Bola Piala Dunia 2022 di Qatar setelah di final menaklukkan Prancis melalui drama adu pinalti di Lusail Stadium, Qatar. 

Argentina berhasil merebut trofi juara Piala Dunia 2022. Argentina mengalahkan Prancis di final melalui adu penalti 3-2, usai bermain seri 3-3 sampai extra time. Laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis digelar di Stadion Lusail, Ahad (18/12/2022) malam WIB.

Di babak I Argentina lebih duluan unggul 2:0 dari Prancis melalui Messi dan Di Maria. Namun di babak II Prancis perlahan mengejar ketertinggalannya sehingga menyamakan kedudukan 2:2 melalui Kylian Mbappe sampai babak kedua berakhir.

Bintang sepakbola Argentina Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022 setelah Argentina memenangkan laga puncak final melawan Prancis di Lusail Stadium, Qatar Ahad (18/12/2022)

Pada perpanjangan waktu 2 x 15 menit kedua tim juga bermain imbang 3:3 sampai usai perpanjangan waktu 2 x 15 menit tersebut. Adu pinalti tak terhindarkan kedua tim melewati drama adu pinalti. Dua eksekutor pinalti dari Prancis gagal mencetak gol. Sementara eksekutor tendangan pinalti Argentina semuanya berhasil melesakkan bola ke gawang Prancis. 

Usai pertandingan di sela-sela sebelum penyerahan medali, diumumkan bahwa pencetak skor terbanyak disematkan kepada Kylian Mbappe striker Prancis dengan 7 gol di Piala Dunia Qatar 2022 dan mendapat Golden Boot, sementara Lionel Messi dari Argentina meraih Golden Ball. Trofi pemain termuda terbaik Piala Dunia 2022 Qatar ini diberikan kepada E Fernandez dari  Argentina. (*/di) 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar