Arabian Music Live di Pekanbaru Menghibur Wisatawan !

Tak lama lagi akan dibuka diresmikan Gedung Creative Hub di Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru yang menyediakan panggung hiburan outdoor, amfiteater mini di luar gedung bakal ada iven seni budaya di sini.
Kemudian pihak Penjabat Wali Kota Pekanbaru Muflihun dan jajaran juga akan meresmikan tempat wisata kuliner dan oleh-oleh khas UMKM Pekanbaru di Jalan Arifin Ahmad eks gedung Kesbangpol dan Sudirman City Walk di bekas Taman Labuai samping lokasi purna MTQ Jalan Sudirman Pekanbaru yang sudah siap dioperasionalkan. Pekanbaru akan Bertuah (Bergerak Tumbuh Bermarwah).
Terdengar juga rencana Penjabat Wali Kota akan membangun Alun-alun di lahan 8 hektare di seberang Sungai Siak seberang Jalan Sudirman Jembatan Siak IV Pekanbaru. Kalau kawasan ini siap dibangun, bisa saja menampung pengusaha milenial dan Gen-Z yang ribuan menganggur saat ini dibina menjadi pengusaha UMKM padat karya. (azf)
Tulis Komentar