Kegiatan berjalan sangat interaktif dan antusias

Capella Honda Berikan Ilmu Keselamatan Berkendara untuk Usia Dini Lewat Webinar

Di Baca : 2992 Kali

Jonny Winata, Sales Manager PT Capella Dinamik Nusantara Main Dealer Honda wilayah Riau mengatakan edukasi Safety Riding melalui web seminar ini terus dilakukan selalu. Harapannya edukasi Safety Riding Honda secara daring bermanfaat dan lebih efektif dijalankan pada kondisi pandemi ini serta bisa menjadi bekal siswa/i nantinya saat sudah mencapai usia 17 tahun sebagai pengendara di jalan raya.

Tuty Albert Tina Telaumbanua MPd, Kepala Sekolah SD Ecclesia Pekanbaru menyampaikan, SD Ecclesia Pekanbaru mengucapkan terimakasih Kepada PT CDN Riau atas kegiatan Safety Riding yang kedua kalinya di sekolah itu. Murid mendapatkan kesempatan kembali untuk mengikuti pelatihan tentang cari aman, awerness serta pemahaman rambu rambu lalu lintas. Harapannya para siswa/i bisa menambah wawasan serta ilmu pengetahuan tentang lalu lintas, cara dibonceng, mengendarai sepeda dan aturan aturan saat jalan raya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar