KORBAN HONORER DISHUB KOTA PEKANBARU

Pembunuh Ojek Online di Danau Buatan Rumbai Ditangkap

Di Baca : 7139 Kali
Tersangka Novaldi (25) pembunuh ojek online yang juga honorer Dishub Kota Pekanbaru Deri Kurniawan (25) ditangkap jajaran Satreskrim Polresta Pekanbaru. (Aznil Fajri/Detak Indonesia.co.id)
 

Kronologisnya Ahad 9 April 2023 sekira pukul 08.30 WIB pelaku N ini mendatangi rumah korban yang bertempat tinggal Jalan Hiu tujuannya adalah minta tolong korban untuk mengantarkan pelaku antar ke salah satu bengkel yang ada di Palas. Kebetulan korban ini merupakan pengemudi ojek sehingga tersangka ini mendatangi rumah korban untuk minta tolong diantarkan di daerah Palas di salah satu bengkel yang ada di sana.

Sesampai di rumah korban ketemulah dengan ayah dan ibu korban. Sehingga ayahnya memanggilkan korban untuk menjumpai pelaku ini. Ketika bertemu pelaku dan korban awalnya korban ini menolak bahwasanya tidak mau mengantar  karena hari itu dia tidak mengojek akhirnya tetap disetujui oleh korban mengantarkan pelaku ini ke arah Palas.

Kemudian dengan berboncengan pelaku ini dengan korban menuju ke Palas namun sebelum sampai ke Palas pelaku minta tolong dulu menjemput aki mobil yang ada di daerah Danau Buatan. Permintaan pelaku ini disetujui juga oleh korban sehingga korban mengantarkan dulu di daerah Danau Buatan. Sesampai di daerah Danau Buatan Rumbai mereka berdua ini berjalan cukup jauh sehingga korban meminggir di pinggiran dekat Danau Buatan. Nah di saat itu pelaku sudah sudah ingin menghilangkan nyawa korban sebenarnya namun karena situasi tidak memungkinkan masih banyak orang-orang berseliweran di daerah Danau Buatan tersebut sehingga pelaku mengurungkan niatnya untuk menghabisi nyawa korban pada saat itu.

Setelah itu bergantian mereka ini awalnya korban bawa motor bergantian pelaku yang bawa motor. Ketika pelaku ini bawa motor sengaja dia membawa di daerah Danau Buatan niatnya untuk membuang air kecil. Niatnya sebenarnya ingin merampas sepeda motor korban tersebut ada orang yang lewat sehingga dia mengurungkan niatnya dan membuat alibi bahwa mereka berdua korban jambret. Mereka bergumulan antara korban dan pelaku.

Motor korban yang jadi sasaran jambret tersangka Novaldi (25) diamankan polisi Polresta Pekanbaru.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar