Airport Security Exercise 2024 Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru Lancang Kuning II

Penyandera di Bandara SSK II Dilumpuhkan Tim Yonko 462 Kopasgat TNI AU

Di Baca : 6750 Kali
Penyanderaan tokoh politik di Bandara SSK II Pekanbaru berhasil dilumpuhkan Tim Yonko 462 Kopasgat TNI AU. Simulasi latihan ini berlangsung Selasa (6/2/2024). (Dok. Humas Angkasapura II Pekanbaru)
 

Pada simulasi latihan ASE tersebut Radityo Ari Purwoko yang akrab disapa dengan panggilan Oki mengatakan pihak Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru telah berhasil menanggulangi aksi penyanderaan terhadap Mr X seorang tokoh politik yang cukup kontroversial dan juga penanggulangan terhadap aksi demo aksi massa yang mengganggu keamanan bandara.

Penyanderaan terjadi terhadap  Mr X beserta ajudannya yang datang pada hari Rabu, 6 Februari 2024 menggunakan pesawat QQ999 yang terbang dari Bandara Soekarno Hatta dan mendarat di Bandara SSK II pada jam 08.00 WIB.

Yang bersangkutan beserta ajudannya ketika keluar di area kedatangan bandara disandera oleh orang tak dikenal. Dalam prosesnya, Mr X bersama ajudannya telah dibebaskan oleh Pasukan Tim Yonko 462 Kopasgat TNI AU dengan cara melumpuhkan para penyandera.

Mr X beserta ajudannya saat ini telah terbang kembali ke Jakarta menggunakan pesawat dengan nomor penerbangan QQ100 pada jam 10:00 WIB.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar