KEBERANGKATAN HAJI-UMRAH TINGGI

41 Calon Jamaah Siak Berangkat Umrah

Di Baca : 2670 Kali
Sebanyak 41 calon jamaah umrah Siak yang akan segera diberangkatkan foto bersama.

Siak Sri Indrapura, Detak Indonesia--Asisten Admintrasi Umum Pemkab Siak H Jamaluddin saat melepas calon jamaah umroh dari tour travel PT Arminareka Cabag Siak bertempat Asrama Haji  Kampung Rempak Kota Siak Sri Indrapura minggu (1/4/2018) mengatakan, saat ini di hadapkan dengan banyaknya travel yang bermasalah. Sehingga masyarakat banyak yang tertipu, pada akhirnya masyarakat yang sudah membayar malah di terlantarkan. 

"Saat ini kita sama-sama mendengar di media, banyaknya umat Muslim yang ditipu oleh trevel haji dan umrah, karena tergiur dengan biaya keberangkatan lebih murah, namun tidak mengecek status keberadaan travel dan apakah terdaftar di kemenag RI," terang Jamal.

Jamaluddin mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Siak terutama umat muslim. Jika hendak melaksanakan ibadah haji atau umroh, agar benar-benar memastikan status travel umroh yang akan digunakan. Lihat izin apakah sudah terdaftar di kementerian terkait.

Dijelaskan oleh Jamal, untuk di Riau tingkat keberangkatan haji dan umroh Kabupaten Siak juga termasuk yang tertinggi. Ini dikarenakan masyarakat dari segi penghasilan banyak yang sudah mampu. Apa lagi masyarakat yang memiliki kebuh sawit mereka dengan mudah menabung.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar