DILANTIK USAI HUT KE-70 KABUPATEN KAMPAR

FWL, Spirit Baru DPRD Kampar

Di Baca : 1166 Kali
Forum Wartawan Legislatif (FWL) DPRD Kampar, Riau.

Bangkinang, Detak Indonesia--Pengukuhan Forum Wartawan Legislatif (FWL) dilaksanakan setelah Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-70 Kabupaten Kampar, 6 Februari 1950 - 6 Februari 2020.

Hal itu, disampaikan ketua FWL terpilih Aprizal SE Selasa (4/2/2020).

Saat ini susunan kepengurusan FWL tahun 2020 - 2023 telah selesai terbentuk dan Insya Allah, setelah HUT Kampar dikukuhkan, kata Aprizal seraya menyampaikan acara pengukuhan akan dilaksanakan di gedung DPRD Kampar. 

Disampaikan, kepengurusan FWL terdiri dari Dewan Penasihat, Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, Wakil Sekretaris, Bendahara dan enam Bidang yaitu, bidang Hukum Advokasi dan Perlindungan Anggota, bidang Sosial, bidang Organisasi dan Kaderisasi Keanggotaan, bidang kehumasan, bidang Program dan Perencanaan dan bidang Seni dan Kreatifitas.

"Mudah-mudahan FWL menjadi semangat baru di lembaga DPRD Kampar," tuturnya. (Syailan Yusuf)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar