DIANGKUT KAPAL TOL LAUT DARI KUPANG NTT

550 Ekor Sapi BUMP Riau Tiba di Pelabuhan Dumai

Di Baca : 4500 Kali
Sebanyak 550 ekor sapi dari Kupang NTT tiba di Pelabuhan Dumai Riau, Sabtu malam tadi (25/7/2020) pukul 23.00 WIB untuk kebutuhan Idul Adha 1441 H tahun 2020 ini diangkut Kapal Motor Camara Nusantara 2 via tol laut. Ini sejarah sukses spektakuler pertama

"Ya, itu keinginan Saya dari dulu, ingin jadikan petani, peternak di Riau ini jadi maju dan besar, seperti juga Naga-naga lain itu," kata Alexander saat mengecek ratusan sapi di dalam KM Camara Nusantara 2 yang dikelola Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI tersebut tadi malam. 

Hadir dalam penyambutan ratusan ekor sapi tersebut Seknas BUMP Indonesia DR Ir Edi Waluyo bersama Eddy Purjanto, Korwil BUMP Riau Alexander Pranoto, Syoffinal pembina petani dan peternak Kabupaten Kuantan Singingi Riau, Ketua Pemuda Pancasila Inhu Indra King, para petani/peternak dari Kuantan Singingi. 

Alexander Pranoto saat mengecek ratusan ekor sapi di dalam KM Camara Nusantara 2






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar