Kasus Dugaan Perampokan Tanah/Kebun sawit di Rohil, Riau

Komisi III DPR-RI Sorot Kinerja Kapolres dan Kapolda Riau

Di Baca : 1980 Kali
Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PKS, Muhammad Nasir Djamil SAg menerima pengaduan masyarakat petani Desa Airhitam Pujud Kabupaten Rokanhilir Riau di Gedung DPR RI Senayan, Jakarta, Rabu (8/9/2021). (Aznil Fajri/Detak Indonesia.co.id)

Bertempat di ruang pertemuan Fraksi PKS DPR-RI, lantai 4 Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, M Nasir Djamil akan memastikan, bahwa oknum polisi yang bertindak di luar kewajaran itu akan segera ditertibkan.

Hal itu dinilai sangat tepat oleh masyarakat petani yang kini dicekam ketakutan karena intimidasi oknum aparat itu dengan mengacungkan pistol di wajah petani sawit, dan mengakibat isteri oetani sawit sakit dan kini terserang stroke, karena berdasarkan hasil pengakuan para korban beserta bukti-bukti tertulis yang menjadi laporan resmi kepada M Nasir Djamil, segera ditindaklanjuti pihaknya sebagai anggota Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan.

Dalam kesempatan yang sama, M Nasir Djamil juga memberikan saran dan masukan, agar para rombongan dapat memanfaatkan waktu di Jakarta, yakni lelaporkan juga kasus tersebut ke beberapa instansi terkait, seperti Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) serta juga laporan tersebut disampaikan ke Ombudsman pusat.

Mantan Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) kini menjabat Tenaga Ahli Ketua LPSK, Tama S Langkun SSos SH menerima pengaduan warga Desa Airhitam Pujud Rokanhilir Riau, di Jakarta, Rabu (8/9/2021).






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar