Persiapan MTQ tingkat nasional di Banjarmasin

Sah, MTQ Riau Digelar 24-31 Juli di Bagansiapiapi

Di Baca : 562 Kali
Gubernur Riau Syamsuar dan Bupati Rokanhilir Afrizal Sintong memberi keterangan pers kepada wartawan bahwa MTQ Tingkat Provinsi Riau dilaksanakan 24 sampai 31 Juli 2022 di Kota Bagansiapi-api. (Foto Staf Dinas Kominfo Rohil)

Bagansiapi-api, Detak Indonesia--Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dan Pemerintah Provinsi Riau beserta seluruh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) kabupaten kota se Provinsi Riau, Sabtu (16/4/2022) menggelar rapat bersama di gedung Misran Rais Bagansiapiapi, Kabupaten Rokanhilir, Riau.

Pada kesempatan itu Bupati Rohil Afrizal Sintong di hadapan Gubernur Riau Syamsuar dan Ketua LPTQ Riau Ahmad Syah Harrofi mengekspose kesiapan Kabupaten Rohil dalam melaksanakan MTQ ke 40 tingkat Provinsi Riau.

Dari hasil rapat itu, disepakati jadwal pelaksanaan MTQ ke 40 digelar tanggal 24 sampai 31 Juli 2022 yang dipusatkan di Batu Enam Bagansiapiapi. Berbagai macam cabang lomba, tempat penginapan peserta, persiapan bazar juga dibahas dalam rapat ini.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar