pelayanan Samsat Digital dengan sistem Drive Thru bisa ditambah lagi

Dear Warga Bandung, Bayar PKB 5 Tahunan Sudah Bisa di Samsat Digital Leuwi Panjang Lho!

Di Baca : 1565 Kali
Dea salah satu wajib pajak di Samsat Digital Leuwi Panjang, Kota Bandung, Jawa Barat. (Foto: tangkap layar video pada akun @bapenda.jabar)

Bandung, Detak Indonesia -- Dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat wajib pajak (WP), Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jabar bersama dengan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jabar, Jasa Raharja, dan pihak lainnya telah menghadirkan Samsat Digital, bertempat di terminal Leuwi Panjang, Kota Bandung, Jawa Barat.

Dengan hadirnya Samsat Digital ini, kini masyarakat khususnya warga Jawa Barat yang berdomisili di wilayah Samsat Pajajaran, Kota Bandung tak perlu lagi "repot-repot" ke Samsat Induk yakni Samsat Pajajaran ketika akan mengurus pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB) 5 tahunan.

Dengan pembayaran PKB 5 tahunan di Samsat Digital ini, Anda tidak perlu lagi "repot-repot" harus turun dari kendaraan. Pasalnya, Samsat Digital ini sudah menerapkan sistem Drive Thru, yang mana pengemudi dalam hal ini wajib pajak tidak perlu turun dari kendaraan.

Seperti dilihat detakindonesia.co.id pada laman akun resmi Instagram Bapenda Jabar, Rabu (23/8/2023) dengan judul *Bayar Pajak 5 Tahunan di Samsat Digital Leuwi Panjang hanya 20 menit*

"Hayu merapat yu Bestie," tulis akun @bapenda.jabar dikutip pada Rabu (23/8/2023).

"Bayar Pajak 5 Tahunan khusus buat Wilayah Samsat Pajajaran," sambungnya.

Dea salah satu wajib pajak mengaku sangat terbantu dengan kehadiran layanan Samsat Digital yang menerapkan sistem Drive Thru di terminal Leuwi Panjang.

"Saya baru saja membayar pajak 5 tahunan kendaraan mobil di Samsat (Digital di) terminal Leuwi Panjang," ungkap Dea dikutip dalam video pada akun @bapenda.jabar, Rabu (23/8/2023).

"Hari ini saya mencoba perdana (pembayaran pajak dengan) proses Drive Thru yang cukup cepat," kata Dea.

"Alhamdulillah sangat memudahkan untuk saya yang tidak perlu keluar dari mobil," ucap Dea.

Dea pun berharap kepada Pemerintah agar pelayanan Samsat Digital dengan sistem Drive Thru bisa ditambah lagi.

"Semoga ke depannya bisa lebih banyak lagi outlet-outlet seperti ini di Bandung," pungkasnya. (sug)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar