Beri apresiasi kepada atlet dan pelatih berprestasi

Wakil Bupati Karo Hadiri Gala Dinner Bersama Atlet, Pelatih serta Pengurus Cabor Berprestasi Kabupaten Karo 2023

Di Baca : 2051 Kali
Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting hadiri acara Gala Dinner bersama Atlet dan pelatih berprestasi Kabupaten Karo 2023 di Berastagi Jumat (8/9-2023)(Diskominfo Kab Karo)

Kabanjahe, Detak Indonesia--Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting Gala Dinner bersama atlet dan pelatih serta pengurus cabang olahraga berprestasi Kabupaten Karo 2023 di Berastagi, Provinsi Sumatera Utara Jumat (8/9/2023). 

Dalam hal ini, Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting mengapresiasi prestasi atlet dan pelatih Kabupaten Karo dalam kejuaraan Karo dalam kejuaraan tingkat Provinsi pada 2022  lalu di Kota Medan serta mengapresiasi sebanyak 31 orang dan 4 orang PELATDA PON ke-21 Aceh - Sumut 2024. 

Wakil Bupati juga memberikan apresiasi kepada atlet berprestasi peraih Medali Emas atas nama Naila Br Sitepu dari cabang olahraga Wushu pada kejuaraan pekan olahraga pelajar nasional ke - 16 tahun 2023 di Provinsi Sumatera Selatan yang baru-baru ini diselenggarakan. 

"Prestasi yang telah diberikan tersebut merupakan kebanggaan bagi kita dan seluruh masyarakat Kabupaten Karo, semoga prestasi tersebut dapat kita tingkatkan di iven olahraga yang akan datang," ungkap wakil bupati. 

"Kerjasama yang baik antara Pemerintah Kabupaten Karo dan KONI Kabupaten Karo dalam melaksanakan pembinaan dan pengembangan olahraga prestasi di daerah Kabupaten Karo pada iven kejuaraan olahraga  2022 yang lalu, daerah Kabupaten Karo berada pada peringkat ke - 4 se Sumatera Utara," lanjutnya. 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Karo berharap agar para BUMN/BUMD, industri Perhotelan, Perbankan dan Badan Usaha yang ada di Kabupaten Karo untuk bersama-sama, bahu membahu memberikan dukungan dan mengambil peran masing-masing dalam membangun prestasi olahraga di Kabupaten Karo.(stm)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar