Menggunakan Lima Unit Bus

Polda Riau Berangkatkan 146 Pemudik Gratis ke Sumbar dan Sumut

Di Baca : 3479 Kali
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, PJ Sekdaprov Riau Indra, PJ Wali Kota Pekanbaru Muflihun SSTP MAP, Dandim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Sri Marantika Beruh, melepas keberangkatan 146 pemudik gratis di Mapolda Riau Jalan Pattimura Pekanbaru, Sabtu pagi (6/4/2024). (Aznil Fajri/Detak Indonesia.co.id)
 

"Alhamdulillah dengan teknologi informasi dengan jejaring mereka tadi sudah disebutkan oleh adinda Mario Ketua Cipayung Plus bahwa sebenarnya bisa sampai 10 atau 20 bus kalau kita buka kran tetapi ini dibatasi betul ya hanya dua yang enggak hadir Pak Dilantas ya dua atau tiga yang enggak hadir dan semoga hadir kenapa eh membludak karena memang kalau misalnya inisiasi ini dilakukan oleh adik-adik Cipayung plus di belakangnya ada Polda Riau insyaAllah lebih aman, lebih aman insyaAllah di dalamnya ada persiapan buka puasa terus dikawal ini. Saya minta dikawal seluruh Polres Polres juga melakukan pengawalan inilah bedanya mudik yang disiapkan oleh Cipayung plus yang bekerjasama dengan Polda Riau bukan hanya aspek pelayanan dan pengayoman tetapi ada aspek security di situ nah ini yang kami lakukan tadi," tambah Kapolda Riau.

Disebutkan Kapolda Riau lagi sebelum ini ada juga iven road Riau road safety Ramadan yang sudah dilakukan oleh adik-adik di 12 kabupaten kota se Provinsi Riau mereka bagi-bagi takjil bersama polisi mereka bagi helm mereka mengedukasi dan sebagainya ini adalah strategi kepolisian untuk menciptakan Kamtibmas.

"Sebenarnya Bapak Ibu dan hadirin sekalian yang saya hormati terima kasih atas kepercayaan ini semoga niat baik strategi dan kolaborasi ini terus kita lakukan kita juga kuatkan semoga ini membawa berkah bagi kita semua menjadi pemberat timbangan amal bagi semua yang sudah bekerja terutama adik-adik Cipayung plus, Pak Dirlantas, Pak Ruri dan Pak Wadir lantas juga dan seluruh timnya yang sudah bekerja dengan maksimal lakukan sosialisasi persiapan manajerial dan nanti tolong betul apa yang saya sebutkan tadi yakinkan bahwa aspek infrastruktur beririsan dengan aspek security harus diyakinkan jangan sampai nanti 5 bus ini ada apa-apa tapi ada apa-apanya pasti yang positif ada apa-apa kok mudiknya cepat aman nyaman dan juga terkendali nah ini yang harus disampaikan dan insyaAllah kita akan mempersiapkan arus balik juga," ujar Irjen M Iqbal.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar