Satu orang diperiksa, pemain lain ada inisial Ay

BC Batam Ungkap Potensi Kerugian Negara dari Rokok Ilegal, Tanpa Pita Cukai

Di Baca : 467 Kali
Ist
 

“Saat dilakukan penggeledahan atas barang muatan yang ada di dalam truk, petugas menemukan rokok polos merek VR7,” ungkap Evi.

Petugas Bea Cukai Pos Pelabuban Telaga Punggur yang melakukan penggeledahan menemukan ribuan slof rokok VR7. Rokok-rokok tersebut tidak dilengkapi pita cukai.

Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, BC Batam mengamankan truk bernomor polisi BB 8002 YB sekaligus menyita seluruh barang ilegal yang ditemukan di atas kendaraan.

“Saat ini masih proses pemeriksan lebih lanjut untuk jumlah barang dan kerugian negaranya,” ungkap Evi.

Mobil truk dan barang muatan dibawa ke Kantor BC Batam di Batuampat untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Humas Kantor Pelayanan Utama (KPU) BC Batam Muji membenarkan, terkait penindakan penyelundupan rokok ilegal yang dilakukan BC Batam.

“Kami konfirmasi bahwa benar petugas kami melakukan pencegahan terhadap upaya pengeluaran BKC HT yang diduga tidak memenuhi peraturan perundangan yang berlaku,” pungkasnya. (*/rls/tim)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar