PAC Khusus GRIB Jaya Bagan Sinembah Deklarasikan Dukung BIJAK di Pilkada Nanti

Bagan Sinembah, Detak Indonesia--Pengurus Anak Cabang Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya mendeklarasikan mendukung pemenangan Pasangan Calon Bupati
dan Wakilnya BIJAK (Bistamam Jhony Charles Kompak) untuk Pilkada serentak Kabupaten Rokan Hilir, Riau 2024.
Dukungan atas pemenangan paslon cabup dan cawabup ini ditegaskan langsung oleh Ketua PAC Khusus GRIB Jaya Kecamatan Bagan Sinembah Riki H Damanik di Kantor PAC Khusus GRIB, Jumat (13/9/2024).
Di mana pada waktu yang sama pasangan calon BIJAK menyambangi markas PAC GRIB Jaya, di lalan lintas Km 5 Kepenghuluan Bahtera Makmur, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokanhilir, Riau
Riki H Damanik dengan tegas di depan Anggota PAC GRIB Jaya Bagan Sinembah yang hadir pada saat itu menegaskan agar memenangkan paslon BIJAK pada Pilkada yang digelar 2024.
"Saya instruksikan kepada seluruh anggota PAC Khusus GRIB Jaya Bagan Sinembah agar mendukung penuh pemenangan Paslon Bupati BIJAK (Bistamam Jhony Charles Kompak), serta mengajak keluarganya untuk ikut memenangkan Paslon BIJAK," tegasnya. (rls/di)
Tulis Komentar