Zero Accident, Bupati Siak Diberi Anugerah K3

“Penghargaan kepada bapak Bupati Siak didasarkan pada kebijakan implementasi Peraturan Menteri Ketenagakerjaan RI Nomor 386 Tahun 2014 tanggal 11 Desember 2014 di daerah, dalam rangka menekan Angka Kecelakaan Kerja menjadi Nihil (Zero Accident Award)," ujar Budhi.
Pencapaian ini kata Budhi, merupakan kerja keras banyak pihak baik Pemda, perusahaan maupun tenaga kerja itu sendiri untuk melaksanakan komitmen program keselamatan dan kesehatan kerja.
“Alhamdulillah berkat sinergi kita semua, selain pemerintah pada malam hari ini, tujuh perusahaan baik yang sudah memegang sertifikat SKM maupun yang belum juga mendapat penghargaan atas perolehan nihil kasus Kecelakaan Kerja. Terimakasih atas kerjasama kita semua dan selamat kepada perusahaan yang mendapat Award pada malam ini,” sebutnya.
Tulis Komentar