Nikita Mirzani Kembali Curhat soal Luka Hati

Kini, bintang film 'Jakarta Undercover' itu kembali mengunggah sebuah foto terbaru di Instagram, disertai dengan sebuah keterangan panjang. Lagi-lagi dalam unggahan tersebut, Niki kembali menuliskan sebuah luka hati.
Goresan tulisan dalam keterangan foto tersebut seolah menyiratkan kepedihan yang tengah dirasakan ibu dua anak ini.
"Sekali terluka akan sulit menyembuhkannya: menyembuhkan hati seorang wanita. Maka kupinta darimu agar menjaga hatiku ini. Menjaga hatiku yang telah setia menemanimu, menyusuri hari-hari lalu yang penuh kegelapan. Hatiku yang senantiasa memupuk rasa cinta untukmu. Menemanimu berjalan menuju masa depan yang cemerlang," tulisnya.
Niki kemudian menambahkan bahwa curahan hatinya itu disertai dengan sebuah air mata yang selalu mengalir membasahi pipinya di setiap doa-doanya. Namun bagi Niki, air mata itu seolah menjadi penawar bagi pilu di hati.(DI)
Tulis Komentar