SAMBUT DAN MERIAHKAN HUT KE-73 TNI 2018

Kodim Inhil Bedah Rumah Warga Tak Mampu

Di Baca : 1377 Kali
Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Andrian Siregar melaksanakan peletakan tiang pertama Bedah Rumah milik Pak Arif. (Penrem 031/WB)

Tembilahan, Detak Indonesia -- Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 TNI 2018, Kodim 0314/Inhil, Riau melaksanakan acara Pembukaan Karya Bhakti TNI Bedah Rumah milik Pak Arif (75) tani, bertempat di Jalan Tanjung Harapan Kelurahan Sungai Beringin Kecamatan Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir. Hadir dalam kegiatan pembuatan Bedah Rumah tersebut Dandim 0314/Inhil, Perwira Staf, anggota Makodim 0314/Inhil dan Koramil 01/TBH, Kepala Baznas Kabupaten Inhil, Camat Tembilahan, Kapolsek Tembilahan, Lurah Sei Beringin, PSMTI Kabupaen Inhil, KPSI Kabupaten Inhil, FKPPI, PPM, Laskar Merah Putih serta RT dan RW setempat.

Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Andrian Siregar melaksanakan peletakan tiang pertama Bedah Rumah milik Pak Arif. Dandim 0314/Inhil mengungkapkan bahwa kegiatan Bedah Rumah ini dilaksanakan atas kerjasama Kodim 0314/Inhil dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Inhil dengan menyerahkan bantuan dari Pendayagunaan Zakat Pola Produktif sebesar Rp 10.000.000 yang langsung diserahkan oleh Ketua Baznas Kabupaten Inhil HM Yunus Hasbi. Bedah Rumah ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 TNI 2018 di wilayah Kodim 0314/Inhil, Semoga kegiatan ini dapat membantu masyarakat kurang mampu yang rumahnya belum layak huni.

"Di samping itu untuk menggerakkan hati serta memotivasi membantu sesama kita yang membutuhkan bantuan dan juga untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus untuk meningkatkan kerja sama dan solidaritas yang tinggi antara personel TNI khususnya Kodim 0314/Inhil bersama warga guna menciptakan Sinergitas TNI dan Rakyat di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir," kata Dandim.

Pak Arif selaku pemilik rumah sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0314/Inhil yang telah peduli dalam membangun rumah miliknya. Pak Arif mengatakan kalau ia sendiri tidak akan mampu untuk membedah/merehab rumahnya.

"Saya sehari-hari bekerja sebagai petani dan penggali makam, terima kasih bapak-bapak TNI khusunya Kodim 0314/Inhil," kata Pak Arif. 

Dandim 0314/Inhil juga menyampaikan bahwa kegiatan Bedah Rumah ini adalah bukti wujud kepedulian TNI dan khususnya Kodim 0314/Inhil dan Baznas Kabupaten Inhil.(*/rls)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar