TIGA POLISI DAN DUA PELAKU BOM TEWAS

BREAKING NEWS: Ledakan Bom Bunuh Diri di Kampung Melayu Jakarta

Di Baca : 3072 Kali

[{"body":"

Jakarta, Detak Indonesia<\/strong>--Telah terjadi bom bunuh diri di halte busway Terminal Kampung Melayu Jakarta Rabu malam (24\/5\/2017) sekitar pukul 21.30 WIB mengakibatkan beberapa korban berjatuhan baik polri maupun warga sipil.  Anggota Polri yang meninggal tiga orang, dan pelaku bom itu sendiri tewas dua orang. Sementara masyarakat yang terluka ada lima orang.<\/p>\r\n\r\n

Demikian dijelaskan pejabat baru Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Drs Setyo Wasisto SH kepada pers Kamis dinihari (25\/5\/2017). Menurut Setyo, pelaku bom bunuh diri itu dua orang dan meledakkan bom di dua lokasi dekat halte Kampung Melayu Jakarta Timur tersebut. Belum diketahui dari kelompok mana pelaku bom bunuh diri ini<\/p>\r\n\r\n

Ledakan ini terdengar cukup keras di keramaian halte Kampung Melayu di mana masyarakat sedang ramai antre menunggu bus TransJakarta. Korban yang jatuh antara lain anggota Gasum Sabhara Polda Metro Jaya  atas nama Bripda Taufan, Bripda Riyan, Bripda Al Agung. <\/p>\r\n\r\n

Anggota yang menjadi korban ledakan ini dirawat di RS Budi Asih, RS Hermina RS Premier Internasional. Korban sipil 
\r\npetugas penjaga toilet di Halte Terminal Kampung Melayu.<\/p>\r\n\r\n

Tindak pidana peledakan bom di halte busway Kampung Melayu Rabu (24\/5\/2017 pukul 21.30 WIB untuk sementara satu korban meninggal dunia diketahui Bripda Topan al agung unit 1 peleton 4 pmj. Sedangkan Bripda Feri unit 1 peleton 4 pmj (luka pada muka badan dan paha), Bripda Yogi unit 1 peleton 4 pmj (luka di sekujur tubuh, Agung (17 tahun) supir swasta (luka pada kaki tangan badan), Jihan mahasiswi (19 tahun) luka pada tangan kiri melepuh. <\/p>\r\n\r\n

Aparat berwajib mengimbau masyarakat luas untuk tidak mem-forward foto korban secara berlebihan bagi pelaku itu akan jadi materi viral yang bisa dijadikan patokan kesuksesan sebuah aksi. Kepada masyarakat mohon dipahami, juga demi penghormatan terhadap korban dan keluarganya. <\/p>\r\n\r\n

Prinsip terorisme adalah membunuh satu orang untuk menyebarkan ketakutan kepada jutaan orang. Jangan bantu teroris dengan turut menyebarkan ketakutan dan foto korban berlebihan. Mereka ingin kita overreact dan hidup dalam ketakutan. demikian seruan aparat di TKP. Demikian wartawan Detak Indonesia.com<\/em> melaporkan sementara dari RS Primer Jatinegara.(mni)<\/strong><\/p>\r\n","photo":"\/images\/news\/v5zrau8qlb\/24-bom-jakarta-ok.jpg","caption":"Peristiwa ledakan keras bom bunuh diri di halte kampung Melalyu Jakarta Rabu malam (24\/5\/2017) pukul 21.30 WIB mengakibatkan jatuhnya beberapa korban dan sempat di rawat di rumah sakit.(foto ist)"}]






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar