HUT KE-74 RI

Turnamen Sepak Bola Camat Cup-III Kandis Berjalan Sukses

Di Baca : 2691 Kali
Sekretaris Korwilbid Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Riau Rudi Hartono SE menendang bola pertama di hadapan para peserta yang mengikuti pertandingan sepak bola Camat Cup-III Tahun 2019. (Hendi wijaya/Detak Indonesia.co.id)

Kandis, Detak Indonesia--Sekretaris Korwilbid Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Riau Rudi Hartono SE menendang bola pertama di hadapan para peserta yang mengikuti pertandingan sepak bola Camat Cup-III Tahun 2019.

Tendangan pertama tersebut, menandakan bahwa telah dimulainya Turnamen Sepak Bola Piala Camat Cup-III Tahun 2019, Rabu (14/8/2019) di Lapangan Sepak Bola Pondok II Sei Rokan Kampung Sam-Sam,Turnamen Camat Cup-III Kandis berlangsung selama dua hari lamanya.

Pada kesempatan tersebut Sekretaris Korwilbid Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Kandis Rudi Hartono SE mengatakan, bahwa Turnamen Sepak Bola Camat Cup-III Kandis ini merupakan bagian dari agenda dalam menyambut serta menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-74 RI. 

"Di samping itu bertujuan untuk menyalurkan bakat dan minat siswa serta mencari bibit pemain muda,” kata Sekretaris Korwilbid Rudi Hartono SE di saat memberikan sambutannya.

Rudi Hartono SE juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Panitia Pelaksana Turnamen Sepak Bola Camat Cup-III Kandis atas terselenggaranya Turnamen Sepak Bola ini dan berharap, kiranya para Panitia dapat mengatur anak-anak supaya dapat  bermain dengan tertib dan sportif dalam bertanding.

Ketua panitia pelaksana turnamen Sepak Bola Camat Cup-III Kandis Mini Zul Kelmi juga menjelaskan, turnamen Sepak Bola Camat Cup-III Tahun 2019 ini digelar selama dua hari saja dimulai dari hari Rabu, (14/8/2019) sampai pada Hari Kamis (15/8/2019) sedangkan pesertanya terdiri dari anak-anak tingkat Sekolah Dasar dan MI se-Kecamatan Kandis.

"Sementara dalam pertandingan turnamen sepak Bola Camat Cup-III Kandis Piala diraih oleh Tim Sepak Bola dari SD Negeri 05 Sam-Sam sebagai Juara 1 sedangkan untuk Juara 2 diraih oleh Tim Sepak Bola SD Negeri 04 Sam-Sam dan untuk Juara 3 diraih oleh Tim Sepak Bola SD Negeri 06 Jambai Makmur,"  terangnya.(hen)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar