AKAN LAKUKAN MOGOK BESAR-BESARAN

Upah Dibawah Standar, Buruh Migas Riau Demo Kantor SKK Migas Sumbagut

Di Baca : 2900 Kali
Ketua Umum DPP Serikat Buruh Cahaya Indonesia (SBCI) Riau Adermi BBA memimpin aksi demo ke Kantor SKK Migas Sumbagut di Gedung Sucofindo Riau Jalan Ahmad Yani Pekanbaru, Kamis (28/9/2016).
[{"body":"

PEKANBARU (detakindonesia)-Sekitar 70 orang buruh migas Riau dari Serikat Buruh Cahaya Indonesia (SBCI) melancarkan aksi unjukrasa ke Kantor SKK Migas Sumbagut di Jalan Ahmad Yani Pekanbaru Kamis (28\/9\/2016) sekira pukul 10.20 WIB.<\/p>\r\n\r\n

Koordinator Lapangan (Korlap) dipimpin Ketua Umum DPP SBCI Riau Adermi BBA dan Dairul Riadi SSos. Demo ke Kantor SKK Migas Sumbagut di Jalan Jenderal Ahmad Yani Pekanbaru diterima Kabag Administrasi SKK Migas Sumbagut Syuib Hamid.<\/p>\r\n\r\n

Menurut Kabag Administrasi SKK Migas Sumbagut Syuib Hamid dalam dialog dengan perwakilan buruh SBCI ini, bahwa SKK Migas melalui Bapak Rudi (Kepala Divisi SDM Pusat di Jakarta) bersedia beraudensi dengan SBCI, Badan Operasi Bersama (BOB) PT Bumi Siak Pusako (PT BSP)dan Disnaker Provinsi Riau dalam waktu 10 hari.<\/p>\r\n\r\n

Sementara saat demo di Kantor Disnakertrans Provinsi Riau Jalan Pepaya Pekanbaru, demonstran diterima Kabid Hubungan Industrial Disnaker Riau Rinda Situmorang. Dalam pertemuan ini dijelaskan, bahwa Tim SBCI akan diundang oleh Disnaker Riau dalam rapat membahas permasalahan buruh pada Kamis 6 Oktober 2016 mendatang.<\/p>\r\n\r\n

Tuntutan massa aksi, antara lain meminta SKK Migas memberi teguran keras kepada BOB PT BSP-Pertamina Hulu karena upah buruh di bawah standar UMSP.  Kemudian menolak adanya pengurangan buruh yang dilakukan oleh BOB PT BSP-Pertamina Hulu.  Meminta SKK Migas bersikap tegas terhadap BOB PT BSP-Pertamina Hulu karena tidak normatief pada pekerja\/buruh seperti santunan pekerja migas dan pesangon. Meminta pihak SKK Migas konsisten dengan surat Nomor : SRT-0668-SKKD1000\/2016\/S8 yang intinya untuk menjaga kemaslahatan yang pernah diterima oleh pekerja dan untuk menjaga kondusifitas kegiatan operasional di lingkungan migas.  Mendorong SKK Migas termasuk BOB PT BSP-Pertamina Hulu untuk tetap menganggarkan santunan bagi pekerja migas dan pesangon bagi pekerja\/buruh.  Meminta SKK Migas untuk melakukan audit atas indikasi-indikasi penyimpangan yang dilakukan oleh pihak BOB PT BSP-Pertamina Hulu.<\/p>\r\n\r\n

Menurut Ketua Umum DPP SBCI Riau Adermi BBA ini mereka sangat kecewa dengan pihak Disnakertransduk Riau karena sudah beberapa kali dilaporkan masalah ini namun tidak mendapat tanggapan serius. Demikian juga halnya dengan pihak BOB PT BSP malah tak peduli lagi dengan nasib pekerja yang sudah bekerja lama sejak zaman PT Caltex Pacific Indonesia (PT CPI) bercokol dulu.<\/p>\r\n\r\n

"Oleh sebab itu jika tuntutan kami ini tidak ditanggapi denga baik oleh BOB PT BSP, SKK Migas Sumbagut, dan Disnakertransduk Riau ini maka kami akan lancarkan aksi yang lebih besar lagi dan kami akan mogok besar-besaran," tegas Adermi BBA.<\/p>\r\n\r\n

Demo berakhir sekitar pukul 14.30 WIB. Sebelumnya massa serikat buruh SBCI ini bergerak dari Kabupaten Siak menuju Kota Pekanbaru Kamis pagi (28\/9\/2016) pukul 08.00WIB. Massa dari Siak sekitar 70  orang menggunakan kendaraan roda empat 5 mobil dan roda dua 20 sepeda motor, berangkat melalui jalan Simpang Maridan, diperkirakaan sampai Pekanbaru pukul 09.30 WIB dan titik kumpul di Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru. Sekitar 400 orang personel poilsi ikut mengamankan aksi demonstrasi damai ini dan 1 SKK siaga di Markas Brimobda Jalan Durian Pekanbaru.(ri)<\/p>\r\n\r\n

 <\/p>\r\n","photo":"\/images\/news\/4sz2y\/28-demo-skk4-ya.jpg","caption":"Ketua Umum DPP Serikat Buruh Cahaya Indonesia (SBCI) Riau Adermi BBA memimpin aksi demo ke Kantor SKK Migas Sumbagut di Gedung Sucofindo Riau Jalan Ahmad Yani Pekanbaru, Kamis (28\/9\/2016)."}]






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar