MEMBAHAYAKAN DI JALAN RAYA

Sejumlah Mobil Angkutan Ditilang di Pekanbaru

Di Baca : 1734 Kali

[{"body":"

Pekanbaru, Detak Indonesia<\/strong>--Sebanyak 25 pelanggaran lalu lintas terjaring dalam operasi rutin yang dilaksanakan oleh Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru, Riau di Jalan SM Amin, Kamis (8\/6\/2017).<\/p>\r\n\r\n

Selama kegiatan berjalan, razia kendaraan yang dipimpin oleh Wakasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Zulfa Renaldo ini banyak menemukan pelanggaran terhadap kendaraan angkutan yang muatannya tidak sesuai ketentuan atau mengenai tata cara muatan barang angkutan.<\/p>\r\n\r\n

"Ada beberapa kendaraan yang terpaksa kita berikan surat tilang, karena faktor keamanan yakni kendaraan angkutan barang yang digunakan untuk mengangkut orang," ujar Zulfa.<\/p>\r\n\r\n

Dikatakannya lebih lanjut, ada juga beberapa kendaraan yang tidak memperhatikan faktor keamanan terkait tata cara muatan barang angkutannya sehingga dikhawatirkan dapat membahayakan pengemudi maupun pengguna jalan yang lain.<\/p>\r\n\r\n

"Muatan yang menjulang tinggi sangat rawan jika sampai tercecer dan mengenai pengguna jalan yang lain sehingga dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas," tambah Zulfa.<\/p>\r\n\r\n

Dari 25 pelanggaran tersebut, Sat Lantas Polresta Pekanbaru menyita sebanyak 19 lembar STNK, dan enam6 lembar SIM.<\/p>\r\n\r\n

Ungkapan senada disampaikan Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Rinaldo Aser. Ia mengimbau kepada pengguna jalan, khususnya kendaraan angkutan agar lebih memperhatikan tata cara dan ketentuan dalam memuat barang bawaan.<\/p>\r\n\r\n

"Sangat disayangkan jika sampai menimbulkan kecelakaan lalu lintas, karenanya kita imbau kepada pemilik kendaraan angkutan barang agar lebih memperhatikan ketentuan dan faktor keamanan," harap Rinaldo.(azf)<\/strong><\/p>\r\n","photo":"\/images\/news\/qroe44zcch\/8-razia-satlantasok.jpg","caption":"Operasi rutin Satlantas Polresta Pekanbaru terhadap kendaraan angkutan barang dilaksanakan di Jalan SM Amin Pekanbaru, sekitar 25 pelanggaran ditilang, Kamis (8\/6\/2017).(Foto BidHumas Polresta Pekanbaru)"}]






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar