DIANJURKAN TANAM POHON PENAHAN ABRASI DAN TSUNAMI

Tinjau Pantai Padang, Doni Monardo Melihat Tempat Bermainnya Kala Muda Rusak Oleh Abrasi

Di Baca : 2060 Kali
Kepala BNPB Letjen TNI Dr (HC) Doni Monardo (tengah) didampingi Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah (dua kiri) meninjau pembangunan sea wall penahan abrasi dan gelombang tsunami di pesisir Pantai Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (15/4/2

Lantas melalui kehadirannya kembali ke Pantai Padang itu, Doni ingin memastikan bahwa lokasi wisata populer di Kota Padang mendapatkan perhatian serius sehingga aman dari potensi ancaman abrasi laut dan bencana gempabumi yang dapat memicu gelombang tsunami dari Samudera Hindia.

Kombinasi Infrastruktur dan Vegetasi

Dalam peninjauan singkat itu, Doni juga melihat bahwa pembangunan sabuk garis pantai atau sea wall yang merupakan bantuan dari Pemerintah Pusat melalui BNPB sudah terlaksana dengan baik.

Adapun ke depannya, Doni berharap agar penahan abrasi dan tsunami itu juga dikombinasikan dengan infrastruktur lain berbasis vegetasi alami.

“Sea wall yang baru kita saksikan ini adalah bantuan dari Pemerintah Pusat melalui BNPB atas usulan dari Kota Padang dan Pemerintah Sumatera Barat. Kita harapkan tanggul penahan ini berhenti di sini saja,” terang Doni.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar