KNPI Riau: Bang Syarif Helmy Sosok yang Ramah dan Bersahabat!

Pekanbaru, Detak Indonesia--Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Provinsi Riau kembali melaksanakan lawatannya.
Salah satu bahagian dari Program Kerja 1 (satu) Semester DPD KNPI Provinsi Riau mengunjungi Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru.
Kali ini, Jum'at (22/7/2022) rombongan yang langsung dipimpin oleh Ketua KNPI Riau Larshen Yunus langsung disambut oleh Kepala Kantor Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru, Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika, pada Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Moh Syarif Helmy MM.
Bertempat di ruang kerjanya, Jalan Soekarno Hatta (Arengka Atas) Nomor 244 Pekanbaru, Koordinator Teknis Kegiatan terlebih dahulu bertemu dengan Kepala Kantor Moh Syarif Helmy.
Tulis Komentar