BURU 30 KG SABU DI LAUT PULAU RUPAT, YANG DAPAT TERSISA 3,5 KG

Tangkap Jaringan Sabu, Aparat Didorong Tersangka Tercebur ke Dalam Laut Rupat

Di Baca : 801 Kali
Konferensi pers penangkapan tersangka sabu di laut Pulau Rupat Bengkalis Riau digelar di Mapolda Riau oleh Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto, Dirnarkoba Kombes Yos Guntur, Dirkrimum Kombes Asep Dermawan, dan Kasat Polres Bengkalis, Selasa (16/8/2022).

Lalu tersangka Iwan bersama barang bukti sabu yang diinformasikan awal dibawa tersangka Iwan seberat 30 kg melompat ke laut dengan maksud menyelamatkan diri dari aparat yang menangkapnya. Namun Iwan tenggelam bersama beberapa barang bukti dan yang berhasil diamankan aparat gabungan Polres Bengkalis dan Bea Cukai serta Polda Riau tersisa tinggal 3,5 kg sabu. Beberapa hari kemudian jenazah Iwan ditemukan masyarakat. Sementara satu rekan Iwan yakni RH telah berhasil ditangkap dan kini diamankan di Mapolda Riau.

Demikian dijelaskan Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto didampingi Dirnarkoba Kombes Yos Guntur, dan Dirkrimum Kombes Asep Dermawan dalam konferensi pers di Mapolda Riau Selasa petang (16/8/2022).

Menurut Kabid Humas Kombes Sunarto, kedua tersangka yakni Iwan dan RH didapat informasi dari masyarakat akan melakukan transaksi menjemput sabu di tengah laut Pulau Rupat sebanyak 30 kg. Tim bersama aparat Bea Cukai menggunakan kapal Bea Cukai mendapati mereka, kemudian pelaku sempat membuang barang bukti tersebut. Sehingga barang bukti yqng berhasil diamankan sabu sebanyak 3,5 kg. Saat ini diproses di Direktorat Narkoba Polda Riau.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar