berbagai inisiasi, niat baik berkolaborasi melakukan perbaikan, selalu didukung Pemegang Saham

PTPN V Dinobatkan sebagai Anak BUMN Perkebunan Terbaik di Indonesia

Di Baca : 772 Kali
CEO PTPN V Jatmiko Santosa (kiri), bersama dengan Menteri BUMN Erick Thohir dan Dirut Holding Perkebunan Nusantara Abdul Ghani berfoto bersama dengan petani sawit mitra Binaan PTPN V, belum lama ini. Menteri BUMN memuji langkah kolaboratif dan sinergi Jat

"ROE-nya 47,73 persen, tertinggi di antara perusahaan-perusahaan anak BUMN dan sedangkan ROA (Return of Asset) sebesar 12,62 persen merupakan salah satu yang terbaik di antara perusahaan-perusahaan anak BUMN," ulasnya lagi. 

Selanjutnya, dari sisi efesiensi PTPN V juga memiliki catatan gemilang dengan rasio BO/PO di posisi 72,98 persen. Sehingga, berdasarkan penilaian-penilaian tersebut PTPN V dinilai oleh BiRI layak menjadi anak perusahaan perkebunan milik negara terbaik di Indonesia, mengungguli banyak anak perusahaan lainnya dan klaster serupa dengan predikat Sangat Bagus atau AA.

Tak hanya itu, ragam perbaikan yang diusung Jatmiko Santosa dalam kurun waktu hampir empat tahun terakhir juga menempatkan PTPN V sebagai anak perusahaan terbaik ke tiga seluruh Indonesia. PTPN V tepat berada di belakang PT Jamkrindo dan PT Bukit Asam, serta di atas PT Perusahaan Gas Negara, PT Kimia Farma, Pegadaian dan lainnya. 

Jatmiko Santosa mengapresiasi riset yang dilakukan BiRI secara independen dan akuntabel terhadap kinerja perusahaan yang ia pimpin tersebut. Menurut dia, hasil yang diperoleh hari ini adalah hasil perbaikan, komitmen, konsistensi dan persistensi serta berkat dukungan seluruh pihak terkait. 

"Pengakuan ini tentu semakin menambah motivasi insan PTPN V untuk menjadi juara yang sesungguhnya," kata dia dalam keterangan tertulis di Pekanbaru, Rabu (7/9/2022). 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar