saat belajar, belajarlah dengan tekun dan sungguh-sungguh

Wakil Bupati Buka Jambore Anak Kabupaten Karo 2022

Di Baca : 301 Kali
Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting buka kegiatan Jambore Anak Tahun 2022 di Taman Mejuah-juah Berastagi, Kamis (29/9/2022). (Saritua Manalu/Detak Indonesia.co.id)

Berastagi, Detak Indonesia--Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting buka kegiatan Jambore Anak Kabupaten Karo 2022 di Taman Mejuah-Juah Berastagi, Sumatera Utara Kamis (29/9/2022). 

Jambore Anak 2022 mengambil tema “Wujudkan Generasi Muda Karo, Cerdas, Kreatif dan Berprestasi”. Jambore ini bertujuan memberikan bekal keimanan, kepribadian, kecerdasan, keterampilan, jiwa dan semangat kebangsaan serta kesegaran jasmani agar dapat tumbuh dan berkembang menjadi manusia yang berbudi luhur, bersusila, cerdas dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan harapannya agar Jambore Anak ini mempunyai gaung yang luas dan daya ungkit yang tinggi untuk meningkatkan komitmen dalam rangka pemenuhan hak dan perlindungan anak di Kabupaten Karo. 

“Pesan saya, pada saat bermain, bermainlah dengan senang hati dan bergembira bersama kawan-kawan, namun jangan lupa saat belajar, belajarlah dengan tekun dan sungguh-sungguh agar dapat meraih prestasi,” ungkap Wakil Bupati. 

Pada kegiatan ini juga dilaksanakan Pemilihan Forum Anak Simalem Kabupaten Karo yang merupakan organisasi anak yang dibina oleh Pemerintah Kabupaten Karo melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan KB Kabupaten Karo dan dilaksanakan perlombaan Yel-Yel, Fashionshow antar sekolah se-Kabupaten Karo dan penampilan lainnya. 

Turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Sekda Kabupaten Karo Drs Kamperas Terkelin Purba MSi, Caprilus Barus SSos, Plt DP3AP2KB Kabupaten Karo Verawenta Br Surbakti SSos, perwakilan unsur Forkopimda dan peserta Jambore Anak Kabupaten Karo 2022.(stm)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar