Malam Nanti Puncak Imlek 2023, Warga Pekanbaru Akan Tumpah Ruah di Lokasi Wisata Jalan Karet

Pekanbaru, Detak Indonesia-Sabtu tengah malam nanti (21/1/2023) pukul 24.00 WIB merupakan puncak memasuki Tahun Baru Imlek 2574/2023 tahun Kelinci bagi warga Tionghoa di seluruh dunia.
Di Kota Pekanbaru, Riau warga Tionghoa dan warga Kota Pekanbaru lainnya malam nanti mulai pukul 21.00 hingga pukul 24.00 WIB akan memadati meramaikan kawasan Jalan Karet/Jalan Dr Leimena Pekanbaru menyaksikan detik-detik pergantian Tahun Baru Imlek 2574/223 yang diterangi 551 lampu lampion.
Ketua PSMTI Riau yang tahun ini didaulat sebagai Panitia Imlek Bersama 2574/2023 Stephen Sanjaya dan jajarannya sudah melaksanakan beberapa kegiatan sosial beberapa waktu lalu antara lain pemeriksaan kesehatan gratis di Mal Pekanbaru Pekanbaru.
551 buah lampu lampion di lokasi wisata Jalan Karet/Jalan Dr Leimena Pekanbaru semarak dan berbinar menyambut kedatangan warga Pekanbaru malam nanti.
Tulis Komentar