kepada masyarakat yang sakit agar tidak memaksakan diri mengendarai kendaraan

Gerak Cepat Anggota Polresta Pekanbaru Bantu Warga Tak Sadarkan Diri Dalam Mobil

Di Baca : 1315 Kali
Anggota Polresta Pekanbaru yang sedang bertugas di Pospam Sukaramai Trade Center gerak cepat membantu seorang warga yang sakit tak sadarkan diri di dalam mobil saat berkendara, Kamis (27/4/2023). (Humas Polresta Pekanbaru)
 

Saat itu juga dilihat ke dalam mobil ternyata ada warga sedang dalam kondisi sakit dan tak sadarkan diri. Mengetahui kejadian itu kemudian personel bergegas menelpon ambulans, kemudian empat personel yang bertugas mengangkat tubuh warga ke dalam ambulans serta mengantarkan ke RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru.

Iptu Walter mengimbau kepada masyarakat yang sedang sakit untuk tidak memaksakan diri untuk mengendarai kendaraan roda dua maupun roda empat. Kemudian bagi warga yang melakukan perjalanan jauh atau balik dari kampung untuk dapat beristirahat di pos-pos pengamanan Idul Fitri yang telah tersedia. Dan jika memerlukan bantuan dapat meminta bantuan dari personel pengamanan Idul Fitri.

Sementara itu Kapolresta Pekanbaru Kombes Jefri RP Siagian SIK MH
memberikan apresiasi atas tindakan cepat personel untuk membantu warga. Pihaknya memang menginstruksikan seluruh petugas Pospam agar selalu membantu  masyarakat yang memerlukan  pertolongan, hal ini dalam rangka pelaksanaan operasi ketupat langcang kuning 1444H/2023 M. (azf)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar