Diuji Dirjen Migas ESDM

Seleksi Program Beasiswa S2 Luar Negeri Pertamina Hulu Rokan Berlangsung Profesional

Di Baca : 1387 Kali
Peserta mempresentasikan proposal, pemikiran, gagasan komprehensif mendukung operasi migas di hadapan Dewan Juri di Aula PHR Rumbai, Pekanbaru, Senin (3/7/2023). Hadir juri tamu Dirjen Migas Kementerian ESDM Prof Ir Tutuka Ariadji secara daring.
 

Peserta lainnya Bunga Fitri Sartika mengatakan, mengikuti proses seleksi Beasiswa S2 ke Amerika Serikat dari PHR menjadi pengalaman baru dalam hidupnya. Menurutnya proses seleksi beasiswa kompetitif dan sangat menantang karena sejak awal diikuti ratusan putra dan putri terbaik Riau.

“Ini program yang sangat bagus untuk saya mengembangkan diri dan anak-anak Riau yang ingin bercita-cita melanjutkan sekolah yang lebih tinggi. Memang tidak mudah untuk meraihnya, tapi saya merasa senang bisa mengikuti prosesnya,” kata lulusan Teknik Geologi Universitas Gadjah Mada (UGM) ini.

Mewakili Pemerintah Provinsi Riau, Kabid SMK Dinas Pendidikan Provinsi Riau Arden Simeru mengapresiasi PT Pertamina Hulu Rokan yang turut memberikan kontribusi dalam peningkatan sumber daya manusia (SDM) melalui beasiswa luar negeri kepada putra putri Riau.

“Ini sejalan dengan misi pemerintah dalam mewujudkan Riau yang unggul dan berdaya saing,” katanya.

Program Beasiswa S2 ke Amerika Serikat sebagai wujud komitmen PT Pertamina Hulu Rokan dalam mengembangkan kulitas SDM di Provinsi Riau. Program ini sekaligus sebagai bentuk tanggung jawab sosial PHR dalam upaya pemenuhan SDGs Poin ke-4 yakni Pendidikan berkualitas.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar