Pasca Hasil Musyawarah Daerah Pemuda (Musda) KNPI Riau XIV 2022 DI PEKANBARU

Hari Sumpah Pemuda ke-95, KNPI Riau Kembali ke Khittahnya

Di Baca : 751 Kali
Ketua DPD KNPI Riau Larshen Yunus (kanan) dan Gubernur Riau Syamsuar (kiri) bersalaman. (tsi)

Pekanbaru, Detak Indonesia--Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-95 tahun yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau berlangsung aman, tertib dan lancar.

Pelaksanaan Upacara HSP 2023 ini dilaksanakan di Halaman SMA Negeri 12, Jalan Garuda Sakti, Panam, Kota Pekanbaru.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), Gubernur Riau, Drs H Syamsuar MSi beserta didampingi oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Riau, mulai dari Wakil Gubernur Riau, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Komandan Komando Resort Militer (Danrem) 031/Wirabima, Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Danlanal Dumai, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Riau, Pimpinan DPRD Provinsi Riau dan seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Riau.

Berbagai unsur Tokoh Masyarakat juga diundang, salah satunya adalah Pimpinan dari Induk Organisasi Kepemudaan (OKP) terbesar dan tertua di Republik ini, KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia).






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar