Berkontribusi Bagi Daerah dan Negara

Pemkab Rohil Dukung Penuh Operasi PHR WK Rokan

Di Baca : 1083 Kali
Pekerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) WK Rokan dalam melaksanakan aktivitas di blok Rokan untuk mendukung ketahanan energi nasional. (Dok. Humas PHR)
 

“Tentunya di tangan PHR harapan kita lebih maju lagi, kami juga mendoakan PHR sukses dalam pengeboran minyak di Kabupaten Rokan Hilir. Tentunya untuk mendukung target tersebut, kami mulai dari seluruh jajaran, mulai dari kepala desa kami, camat kami, selalu saya instruksikan bahwa dukung seluruhnya kegiatan PT PHR ini,” tegasnya.

Menurut Bupati, banyak potensi di Kabupaten Rohil yang dapat dikembangkan bersama. Sebagai salah satu daerah penghasil migas, pihaknya berterima kasih atas kontribusi perusahaan hulu migas tersebut.

“Masyarakat Rohil bersentuhan betul dengan PHR, jalan sama-sama kita gunakan, semua kita gunakan bersama. Jadi kami berharap juga, kerja sama kita dalam berkontribusi dan membangun Rokan Hilir,” ujarnya.

Corporate Secretary PHR WK Rokan Rudi Ariffianto menyampaikan, bahwa PHR WK Rokan beroperasi di 7 Kabupaten/Kota di Riau, termasuk Rokan Hilir. Dalam hal ini, PHR konsisten dalam memberikan manfaat berganda, yakni operasi migas yang andal dan selamat serta Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) bagi masyarakat.

“Tentunya, kami menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, atas dukungan yang telah diberikan baik dalam pelaksanaan kegiatan operasi maupun kerjasama di beberapa program TJSL,” ungkapnya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar