diselenggarakan di Gedung Serba Guna Kantor Pusat eks PTPN V, Jalan Rambutan, Kota Pekanbaru

Ratusan Karyawan PalmCo Regional 3 Larut Dalam Kebahagiaan Perayaan Natal

Di Baca : 790 Kali
Umat Nasrani PalmCo Regional 3 melaksanakan perayaan Natal Oikumene di Gedung Serbaguna Kantor Pusat. (Dok. Humas Palmco)

Pekanbaru, Detak Indonesia -- Ratusan karyawan PT Perkebunan Nusantara IV PalmCo Regional 3 larut dalam suka cita perayaan Natal Oikumene 2023 yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna Kantor Pusat eks PTPN V, Jalan Rambutan, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

Perayaan Natal 2023 ini kian istimewa pasca Holding Perkebunan Nusantara III (Persero) sukses melaksanakan aksi korporasi melalui pembentukan Sub Holding PalmCo dengan menggabungkan anak perusahaan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) V, VI dan XIII ke dalam PTPN IV sebagai entitas bertahan dan pemisahan tidak murni aset dan liabilitas PTPN III (Persero) ke dalam PTPN IV.

Region Head PalmCo Regional 3 Rurianto dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Ahad (24/12/2023) mengatakan bahwa perayaan Natal 2023 bagi umat kristiani menjadi momentum untuk mengawali perubahan dan era baru wajah Perkebunan Nusantara.

"Dalam kesempatan pertama, saya ingin mengucapkan selamat Natal kepada saudara-saudara PalmCo Regional 3 yang merayakannya. Natal tahun ini harus menjadi motivasi akan semangat baru bagi kita semua seiring suksesnya aksi korporasi pembentukan PalmCo," kata Ruri.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar