Program magang kerja PHR Angkatan ke-4 akan berlangsung selama enam bulan

PHR Kembali Gelar Magang Kerja, Diikuti 111 Putra dan Putri Terbaik Riau

Di Baca : 669 Kali
Pembukaan Program Magang Kerja Batch 4 PT Pertamina Hulu Rokan WK Rokan, Selasa (19/2/2024). (Dok. Humas PHR)
 

“Terus kembangkan bakat dan kemampuan. Mohon dijaga sikap dan etika selama bekerja, ikuti semua peraturan yang berlaku selama proses magang di PHR ini. Semoga magang kerja ini dapat menempa semangat bekerja karena tantangan kerja ke depannya akan jauh lebih berat,” ucapnya. 

Dalam kesempatan ini, Dinaskertrans Riau juga menyampaikan terima kasih atas dukungan PHR dalam pengembangan keterampilan dan kompetensi anak muda Riau. Belum lama ini, PHR bersama Disnakertrans memberikan pelatihan dan sertifikasi juru las atau welder di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas di Serang, Banten.  

Sementara itu, EVP Business Support PHR WK Rokan Irfan Zaenuri mengatakan, program magang kerja ini merupakan bagian dari upaya PHR dalam meningkatkan SDM Riau yang andal dan berdaya saing. PHR, lanjut Irfan, terus berkomitmen untuk memberikan nilai tambah bagi daerah dan masyarakat di sekitar wilayah kerja Rokan.

“Harapan kami, setelah mengikuti program magang kerja ini, para peserta mendapatkan kesempatan dan bekal yang cukup untuk lebih berkembang sekaligus memiliki daya saing yang tinggi di dunia kerja sesuai latar belakangnya masing-masing,” tuturnya. 

Dalam perjalanannya, program magang kerja disambut antusias putra putri Riau. Proses seleksi dilakukan secara terbuka bekerja sama dengan Poltikenik Caltex Riau (PCR) dan Disnakertrans Riau. 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar